Komisaris Pertamina Pastikan Kilang Plaju Terus Pasok Ketahanan Energi Nasional

Komisaris independen Pertamina kunjungi Kilang Pertamina RU III Plaju--

PALEMBANG, OKINEWS,- Komisaris Independen PT Pertamina (Persero) Condro Kirono apresiasi kinerja seluruh manajemen dan pekerja pada Kilang Pertamina Plaju, saat lawatannya pada Senin 5 Agustus 2024.

Adapun tujuan lain dalam kunjungannya tersebut, dalam rilis yang diterima redaksi guna memastikan kesiapan Kilang Plaju dalam upaya mendukung ketahanan energi nasional.

Dukungan ketahanan energi nasional itu, kata mantan Jenderal Polisi ini selalu diikuti implementasi aspek Health, Safety, Security & Environment (HSSE) di lapangan.

"Aura di RU III benar-benar berbeda, penuh semangat dan optimisme. Saya sangat mengapresiasi upaya yang telah dilakukan," ungkap Condro.

Terkait HSSE, Condro Kirono menekankan pentingnya mematuhi Standard Operating Procedure (SOP) dan selalu melakukan pemetaan potensi yang bisa menyebabkan kecelakaan kerja. 

Terlebih, lanjut Cokro menjaga hubungan baik dengan warga sekitar perusahaan dengan diberikan edukasi berkala terkait aspek HSSE di kilang.

"Kilang RU III yang telah mengelola HSSE dengan baik, tentu SOP HSSE harus dipastikan berjalan dengan benar, potensi-potensi yang bisa menyebabkan kecelakaan harus benar-benar dipetakan, pemeliharaan terhadap aset kilang dan pipa juga harus diperhatikan," tuturnya dalam rilis yang dibagikan.

Senada dikatakan Direktur Manajemen Risiko PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Prayitno, dalam kunjungan ini memastikan manajemen PT KPI dan Refinery Unit III akan menjaga operasional Kilang Plaju sebagai pilar utama energi di wilayah Sumatera Bagian Selatan.

"Kilang Plaju yang telah berhasil dijaga dengan baik, harus dipastikan agar terus menjadi penopang utama kebutuhan energi di Sumbagsel," ungkap Prayitno.

Lebih lanjut, Prayitno menjelaskan strategi Pertamina yang dituangkan dalam Rencana Jangka Panjang Perusahaan (RJPP), yang mengedepankan keseimbangan antara bisnis warisan (Legacy Business) dan transisi energi. 

"Kami terus berupaya menjalankan strategi yang tidak hanya mempertahankan bisnis tradisional, tetapi juga mendukung transisi menuju energi yang lebih bersih dan berkelanjutan," ujarnya.

Prayitno menegaskan bahwa PT KPI akan terus beradaptasi dan mencari solusi inovatif untuk menghadapi tantangan yang ada, memastikan kilang tetap beroperasi secara optimal dan berkelanjutan.

Sementara, General Manager PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III, Yulianto Triwibowo memaparkan kondisi operasional Kilang Plaju yang berjalan normal, dari unit primer hingga sekunder.

"Kilang Plaju beroperasi secara optimal, dengan seluruh unit operasi seperti CDU (Crude Distillate Unit), HVU (High Vacuum Unit), FCCU (Fluid Cracking Catalytic Unit), Polypropylene, Gas Plant, dan UTL yang berjalan normal, didukung kondisi lingkungan di internal maupun eksternal, termasuk stakeholder yang juga kondusif," ungkap Yulianto.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan