Ini Cara Mengemudi Mobil Matic yang Benar di Jalan Sempit Untuk Pemula, Dijamin Langsung Bisa!
Begini Cara Mengemudi Mobil Matic Saat Melewati Jalanan Sempit Untuk Pemula Dijamin Pasti Bisa--Dok: Istimewa
OKI NEWS - Memahami cara mengemudi mobil matic di area jalanan yang sempit sangatlah penting. Terutama bagi Anda yang baru belajar mengemudi.
Namun, jalanan sempit memang menjadi tantangan bagi para pengemudi, baik yang sudah berpengalaman sekalipun.
Hal tersebut mengingat Anda harus bisa bermanuver dengan presisi yang tinggi demi meminimalkan risiko.
Namun, Anda bisa melewati jalan sempit dengan lancar bila menguasai berbagai caranya di bawah ini. Jadi, mari simak dengan seksama!
9 Cara Mengemudi Mobil Matic di Jalan Sempit
Untuk Anda yang sering mengemudi melewati jalan sempit, maka panduan ini cocok untuk Anda.
Langkah-langkah berikut ini akan membantu Anda mengemudi secara aman sekaligus menghindari risiko kecelakaan pada area dengan ruang gerak terbatas.
1. Memindahkan Transmisi
Sembari melaju ke jalan sempit, Anda bisa memindahkan transmisi ke D (Drive). Posisi gigi tersebut ideal Anda gunakan saat mengemudi secara normal.
BACA JUGA:Oli Motor Rembes Meski Baru Ganti? Ini Penyebabnya dan Cara Mengatasinya
Lebih jelasnya, ketika Anda menjalankan mobil pada jalanan datar, menanjak, menurun, maupun berkecepatan tinggi maupun rendah.