OKI NEWS – Memasuki usia satu tahun, Samsung Galaxy A54 5G masih memegang tahta juaranya smartphone kelas mid-range dengan performa yang layak diandalkan.
Walaupun resmi dirilis tahun lalu, spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G tak kalah menarik untuk diulik.
Terlebih lagi harga Samsung Galaxy A54 5G saat ini sudah mulai turun harga di pasaran yang membuat hp ini semakin menarik untuk dibahas.
Dilansir dari Official Store Samsung, saat ini harga Samsung Galaxy A54 5G varian 8/128 GB bisa kamu dapat di harga Rp5 jutaan saja.
Diketahui Samsung memberikan potongan harga khusus untuk Samsung Galaxy A54 5G pada batas waktu yang telah ditentukan.
Spesifikasi Samsung Galaxy A54
Untuk dapur pacu Samsung Galaxy A54 5G menggunakan chipset besutan baru, yakni chipset Exynos 1380.
Exynos 1380 merupakan chipset besutan Samsung yang dirancang secara khusus untuk series hp mid-range.
Selain itu keunggulan chipset ini adalah konsumsi daya yang sangat rendah karena menggunakan fabrikasi 5 nm EUV untuk Tingkat efisien yang tinggi.
Dilansir dari Nanoreview, chipset Exyno 1380 berhasil meraih skor AnTuTu di angka 523.023 poin.
Layar super AMOLED menawarkan kualitas tampilan yang lebih berwarna dan lebih cerah.
Sedangkan untuk dimensi layarnya berukuran 6,4 inci dengan resolusi layar Full HD+ 1080 x 2400 piksel dengan aspek rasio 20:9 pada tingkat kerapatan 411 ppi.
Dengan tingkat kecerahan hingga 800 nits, Samsung Galaxy A54 5G tetap nyaman saat digunakan di bawah terik matahari sekalipun.
Untuk Tingkat refresh ratenya di angka 120 Hz, sama seperti series pendahulunya.
Beralih ke sektor kamera, Samsung galaxy A54 5G menawarkan berbagai fitur kamera lengkap untuk mendukung pengambilan foto terbaik.