Vinfast VF 5 Resmi Diluncurkan di Indonesia: Harga Mulai Rp 200 Jutaan, Berikut Spesifikasi dan Tampilannya

Minggu 07 Jul 2024 - 08:23 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Ardi

OKI NEWS - Vinfast VF 5, mobil listrik terbaru dari Vinfast, kini resmi hadir di pasar Indonesia dengan harga mulai dari Rp 200 jutaan.

Mobil ini menempati segmen SUV crossover A dan menjadi model termurah dari Vinfast yang ditawarkan di tanah air saat ini.

Peluncuran VF 5 pada 1 Juli 2024 menjadi model kedua yang diperkenalkan Vinfast di Indonesia, setelah sebelumnya meluncurkan VF e34 pada Maret 2024. Menurut rilis resmi dari Vinfast Indonesia, VF 5 juga hadir dengan program berlangganan baterai yang menarik.

"Peluncuran ini adalah bukti nyata dedikasi kami untuk memajukan industri mobilitas listrik dengan menghadirkan kendaraan yang canggih, pintar, dan aman," ujar Temmy Wiradjaja, CEO VinFast Indonesia.

BACA JUGA:Hyundai Inster: Mobil Listrik Termurah Meluncur, Harganya Tak Sampai Rp 400 Juta, Apa Word It untuk Dibeli?

BACA JUGA:Ford Siap Menggebrak Pasar Mobil Listrik, Terekam Kamera Sedang Uji Coba di Jalanan

Untuk konsumen yang tertarik dengan program berlangganan baterai, harga Vinfast VF 5 dipatok sebesar Rp 242 juta.

Program ini menawarkan pembayaran biaya langganan bulanan berdasarkan jarak tempuh.

Biaya langganan untuk jarak tempuh di bawah 1.500 km adalah Rp 990 ribu per bulan, untuk jarak di bawah 3.000 km sebesar Rp 1.415.000 per bulan, dan untuk jarak di atas 3.000 km dikenakan biaya Rp 2.360.000 per bulan.

"Langkah ini merupakan bagian penting dari misi VinFast untuk mendominasi pasar kendaraan listrik di Indonesia, serta menunjukkan komitmen kami dalam mengembangkan produk yang inovatif dan berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan," tambah Temmy.

BACA JUGA:PT BYD Motor Indonesia Serahkan 1.000 Unit Mobil Listrik ke Konsumen

BACA JUGA:Suzuki Perkenalkan Mobil Listrik eVX di GIIAS 2024

Bagi konsumen yang lebih memilih membeli VF 5 tanpa program berlangganan baterai, harga mobil ini adalah Rp 310 juta.

Secara teknis, VF 5 dilengkapi dengan motor listrik berdaya 94 dk dan torsi 135 Nm, serta baterai lithium dengan kapasitas 29,6 kWh.

Waktu pengisian baterai dari 10% hingga 70% memakan waktu sekitar 34 menit. Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur keselamatan seperti rem ABS, EBD, BA (emergency brake assist), dan ESC (electronic stability control).

Kategori :