Indonesia gagal mencetak gol meski terus menyerang. Skor 0-0 tak berubah hingga babak pertama tuntas.
Pada babak kedua, Indra Sjafri mengganti beberapa pemain. Arkhan Kaka ditarik keluar diganti Jens Raven.
BACA JUGA:Piala Presiden 2024 Siap Digelar, Intip Jadwal pertandingan dan Total Hadiah
BACA JUGA:Lipas Filipina 6-0, Indra Sjafri Ingatkan Para Pemain Untuk Terus Berbenah
Gol yang dinanti akhirnya tiba di menit ke-71, lewat skema sepak pojok, Kadek Arel mampu menanduk bola.
Selanjutnya pada menit ke-86, pemain belakang M Iqbal Gwijangge menggandakan keunggulan Indonesia menjadi 2-0. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan berakhir.
Indra mengakui, pertandingan melawan Kamboja tidak mudah. Timnya dihadapkan pada strategi pertahanan yang cukup dalam dari Kamboja, sehingga membutuhkan kesabaran dan sirkulasi bola yang cepat.
“Karena yang kita hadapi tadi mereka itu bermain dengan tim deep defending, benar-benar butuh kesabaran, butuh sirkulasi bola yang lebih cepat,” ujarnya.
BACA JUGA:Kokoh Dipuncak Klasemen Grup A Timnas Indonesia Libas Filipna 6-0
Indra kembali menjelaskan kalau para pemain banyak melakukan kesalahan dalam passing dan kurangnya pemanfaatan lebar lapangan oleh para pemainnya.
Karenanya, di babak kedua, dia mengubah strategi dengan fokus pada serangan langsung ke dalam kotak penalti.
“Tapi di babak pertama kita banyak salah passing dan kita pergunakan lebar lapangan, yang biasanya kita overload di pinggir tapi mereka bisa tutup itu dan akhirnya di babak kedua kita ubah coba untuk bisa directly di dalam penalty area, dan ada dua gol terjadi di babak ke-2 dan ini perlu disyukuri,” bebernya.
Kemenangan ini semakin membuka peluang bagi Tim U-19 Indonesia untuk lolos ke babak semifinal.
BACA JUGA:Tegas! Indra Sjafri Coret Sejumlah Pemain yang Tak Masuk Dalam Skema Permainnya
BACA JUGA:Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Filipina AFF U-19 2024, Laga Pembuka Skuad Garuda