RESMI! CPNS 2024 Dimulai Akhir Agustus, Ini Jadwal, Link Pendaftaran dan Cara Buat Akun SSCASN

Jumat 09 Aug 2024 - 22:47 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Ardi

BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Akan Lakukan Penerimaan CPNS & PPPK Formasi Tahun 2024, Ada yang Berminat?

Koneksi Internet Stabil: Karena seluruh proses pendaftaran dilakukan secara online, pastikan Anda memiliki koneksi internet yang stabil untuk menghindari kendala teknis.

Cara Membuat Akun SSCASN

  • Buka website sscasn.bkn.go.id
  • Pilih menu SSCASN dan klik "Buat Akun."
  • Masukkan data identitas diri dengan lengkap dan benar, lalu isi captcha dan klik "Lanjutkan."
  • Isi data pribadi sesuai dengan ketentuan, upload foto KTP, lakukan swafoto melalui fitur yang tersedia, buat password, pilih jawaban keamanan, isi captcha, dan klik "Lanjutkan."
  • Periksa kembali data yang telah diisi, jika ada yang perlu diperbaiki, klik "Kembali." Jika data sudah benar, klik "Proses Pendaftaran Akun."
  • Setelah pendaftaran selesai, cetak kartu informasi akun dengan mengklik "Cetak Informasi Pendaftaran."
  • Selanjutnya, Anda dapat melanjutkan proses dengan log in menggunakan akun yang telah dibuat.
  • Log In dan Pengisian Data SSCASN
  • Log in dengan memasukkan NIK dan password yang telah dibuat.
  • Halaman pengisian biodata akan muncul. Isi biodata sesuai dengan ketentuan, lalu klik captcha dan pilih "Selanjutnya."
  • Pilih jenis seleksi yang diinginkan. Jika Anda adalah eks THK-II, pilih "IYA" dan masukkan nomor peserta, lalu klik "Selanjutnya."
  • Pilih instansi dan jenis formasi, kemudian klik "Pilih."
  • Isi data pendidikan seperti Indeks Prestasi Kumulatif (IPK), nomor ijazah, tahun lulus, nama universitas, dan sebagainya. Isi captcha dan klik "Selanjutnya."
  • Untuk pelamar CPNS, pengisian riwayat pekerjaan tidak wajib, namun bagi pelamar PPPK Teknis dan Kesehatan, deskripsi kerja dan riwayat pekerjaan harus diisi.
  • BACA JUGA:MenPAN-RB: Rekrutmen CPNS dan PPPK 2024 Segera Dimulai

    BACA JUGA:Tahun Depan, Gaji ASN Bakal Naik Lagi, Berapa Besarannya?

    Cara Unggah Dokumen

  • Unggah dokumen yang diperlukan sesuai dengan persyaratan masing-masing instansi. Jika ada dokumen yang membutuhkan e-materai, klik "Cek Akun e-Materai."
  • Jika belum memiliki akun e-materai, klik "Registrasi e-Materai," masukkan email, buat password baru, dan konfirmasi password.
  • Anda akan menerima email aktivasi akun. Klik tautan aktivasi dan login ke akun e-materai. Setelah aktivasi, jumlah saldo e-materai akan muncul. Jika belum memiliki saldo, lakukan pembelian e-materai di distributor resmi.
  • Untuk mengunggah dokumen dengan e-materai, klik "Unggah." Jika dokumen sudah ada e-materai, klik "Unggah PDF yang Sudah Ada e-Materai." Jika belum ada, klik "Unggah PDF yang Belum Ada e-Materai."
  • Pilih file yang akan diunggah, tempatkan e-materai sesuai ketentuan, kemudian klik "Unggah e-Materai."
  • Untuk dokumen yang tidak memerlukan e-materai, cukup klik "Unggah" dan pilih dokumen.
  • Setelah seluruh dokumen diunggah, klik menu "Lihat" untuk memeriksa dokumen yang telah diunggah. Jika sudah sesuai, klik "Selanjutnya."
  • Langkah terakhir adalah "Resume." Lakukan pengecekan akhir dengan mencentang semua checklist, kemudian klik "Akhiri Proses Pendaftaran."
  • Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran CASN. Selamat, proses pendaftaran Anda telah selesai.
  • Kategori :