OKI NEWS - Dengan mengusung kamera utama 64 MP dan layar AMOLED, OPPO F25 Pro siap menarik perhatian di pasar ponsel menengah.
OPPO F25 Pro kini hadir sebagai pilihan menarik di kelas menengah dengan kamera belakang 64 MP dan layar AMOLED yang memukau.
Perpaduan antara resolusi kamera yang tinggi dan teknologi layar canggih memberikan pengalaman multimedia yang memuaskan.
Belum lama ini OPPO telah meluncurkan smartphone kelas menengah mid-range terbarunya yakni, OPPO F25 Pro.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A05s: HP Harga 2 Jutaan dengan Baterai Jumbo 5000 mAh, Cek Detail Spesifikasinya!
BACA JUGA:3 HP iQOO Tawaran Diskon Spesial Kemerdekaan, Hadir dengan Harga Murah Miliki Sekarang Juga
Hp OPPO F25 Pro ini menawarkan keunggulan kamera yang beresolusi tinggi dan spesifikasi mumpuni dikelas menengah. Simak spesifikasi lengkapnya dari OPPO F25 Pro.
Spesifikasi OPPO F25 Pro
OPPO F25 Pro hadir dengan layar AMOLED 6,7 inci dan resolusi Full HD Plus. Layar ponsel ini dibekali dukungan refresh rate 120 Hz, HDR10+ serta memiliki lubang kecil alias punch hole untuk menampung kamera depan ponsel.
Pada punggungnya , hp OPPO F25 Pro sama persis seperti OPPO Reno 11F 5G dengan modul persegi panjang yang menampung tiga kamera belakang dan lampu flash LED.
BACA JUGA:Xiaomi MIX Fold 4: HP Lipat dengan Kombinasi Fitur dan Keunggulan Luar Biasa!
BACA JUGA:Alasan Mengapa OPPO F19 Plus 5G: HP Mid Range yang Punya Layar Super AMOLED Masih Jadi Favorit!
Rangkaian kamera belakangnya terdiri dari kamera utama 64 MP (f/1.7) dengan sensor OmniVision OV64B, kamera ultra wide 8 MP dan sensor kedalaman 2 MP. Kamera depannya beresolusi 32 MP.
Pada aspek hardware, OPPO F25 Pro ditenagai chip Dimensity 7050. Chip ini dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan (storage) yaitu 8/128 GB dan 8/256 GB.