OKI NEWS - Rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mencapai puncaknya dengan digelarnya pesta rakyat yang meriah di halaman Gedung Kesenian Kayuagung pada Selasa malam 20 Agustus 2024.
Acara ini bukan hanya menjadi ajang hiburan bagi masyarakat, tetapi juga memberikan dorongan ekonomi yang signifikan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di daerah tersebut.
“Terima kasih karena dengan adanya acara-acara seperti ini, dagangan kami menjadi laris manis. Pembeli datang bukan hanya dari Kota Kayuagung,” ujar Novi, seorang pelaku UMKM yang membuka lapak di sekitar Kantor Bank Sumsel Babel Kayuagung.
Pesta rakyat ini tidak hanya menyuguhkan hiburan bagi warga, tetapi juga menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk memperkenalkan dan menjual produk mereka.
BACA JUGA:Geledah Kantor Dispora OKI, Kejari Bawa Dokumen Penting dan Cap Stempel
Puluhan stan UMKM berjajar rapi sepanjang Taman Kota Kayuagung hingga Gedung Kesenian, menawarkan berbagai macam kudapan dan produk lokal yang menggugah selera.
Lukman, seorang penjual es cendol di sekitar Lapangan Hatta Kayuagung, mengungkapkan bahwa momen perayaan Agustusan seperti ini selalu menjadi berkah tahunan bagi para pedagang.
“Ini memang jadi berkah tahunan bagi kami. Setiap bulan Agustus, pembeli sangat ramai, dan dagangan cepat habis,” jelasnya.
Acara pesta rakyat pada malam itu semakin semarak dengan penampilan dari artis ibu kota, Axl Ramanda, yang merupakan jebolan Indonesian Idol.
BACA JUGA:Pemkab OKI Serahkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Desa Srinanti
Selain itu, panggung juga dimeriahkan oleh penampilan Warna Band, band lokal yang berhasil menembus 10 besar kontes ambyar di salah satu stasiun TV nasional. Beragam pertunjukan tari dan hiburan lainnya turut menambah semarak acara.
Ebby, vokalis Warna Band, mengucapkan terima kasih atas dukungan dan perhatian dari Pemerintah Kabupaten OKI serta masyarakat setempat, yang telah memberikan mereka kesempatan untuk tampil di kancah nasional dan di kampung halaman sendiri.
“Terima kasih kepada Pak Bupati dan pemerintah daerah atas dukungan penuh yang diberikan kepada kami, sehingga kami bisa tampil di tingkat nasional,” ungkap Ebby.