Pada sektor fotografi, Realme 12 5G memiliki kamera 108MP dan 3x in-sensor zoom di realme 12 5G mampu menghadirkan level detail yang lebih baik dibandingkan dengan zoom digital.
Tersedia juga fitur 3x Cinematic Portrait Mode memungkinkan realme 12 5G untuk menghasilkan foto portrait yang tetap jernih dan detail walaupun diambil dari jarak yang jauh, mirip dengan di realme 12 Pro+ 5G.
BACA JUGA:HP 14-inci 14s: Laptop Portabel Desain Ringkas dan Performa Tangguh Cocok Untuk Mahasiswa
BACA JUGA:HORE! Xiaomi Redmi 14C Rilis di Indonesia Hadirkan Spek dan Fitur Kelas Atas
Sensor kamera yang dipakai adalah Isocell HM6, dengan lensa setara 24mm. Teknologi 3x in-sensor zoom yang dipakai diklaim bisa menghasilkan foto yang mengesankan dengan detail terbaik.
Melengkapi kemampuan pada mode portrait, realme 12 5G juga menghadirkan fitur Group Portrait Mode memungkinkan pengambilan foto grup dengan efek bokeh dan fokus terbaik di segmennya.
Untuk hasil foto yang lebih sinematik dan menarik, realme juga turut berkolaborasi dengan sinematografer pemenang Oscar, Claudio Miranda, menghasilkan tiga filter eksklusif untuk realme 12 5G.
Beralih pada sektor hardware, dapur pacu Realme 12 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 6100+ 5G, chip ini dipadukan dengan RAM 8GB yang bisa ditingkatkan menjadi 16GB serta memori internalnya 256GB.
BACA JUGA:Adu Spek Redmi 13C vs POCO C65: HP Gaming Budget Pas-pasan, Mending yang Mana?
BACA JUGA:Rekomendasi 5 HP RAM 8 GB Hara Mulai dari Rp1 Jutaan, Murah Berkualitas
Untuk daya tahan, Realme 12 5G ditopang baterai 5.000 mAh, sudah didukung fast charge SuperVOOC 45W yang bisa mengisi hingga 50 persen dalam 30 menit.
Pada bagian software, sistem pengoperasian Realme 12 5G dijalankan Android 14 yang dipoles antarmuka realme UI 5.0.
Adapun fitur lain yang dimiliki Realme 12 5G diantaranya, Fingerprint (optik, di bawah permukaan layar), akselerometer, cahaya, giroskop, proksimitas, kompas.
Harga Realme 12 5G
BACA JUGA:PRIMADONA! Daihatsu Ayla Dijual dengan Harga Rp100 Jutaan, Ini Sederet Fitur Unggulannya
BACA JUGA:Tips Beli Daihatsu Sigra Bekas, Jangan Sampai Tergoda Harga Murah Ya Dek Ya!