Helm adalah perlengkapan yang wajib dikenakan setiap pengendara motor, tidak hanya untuk mematuhi aturan lalu lintas tetapi juga untuk melindungi kepala dari cedera serius.
BACA JUGA:Ini Cara Memanaskan Motor yang Benar Agar Mesin Tetap Awet: Jangan Salah Lagi!
BACA JUGA:Cara Mengurus Pajak Motor Mati di Samsat Terbaru! Ini Persyaratan yang Harus Dibawa
- Jaket Waterproof
Jaket waterproof atau jaket anti air sangat penting untuk melindungi tubuh dari angin, hujan, dan cuaca dingin selama perjalanan.
- GPS
GPS atau perangkat navigasi sangat penting, terutama jika Anda melakukan perjalanan ke daerah yang belum pernah dikunjungi sebelumnya.
Anda bisa menggunakan GPS yang sudah terpasang di motor, aplikasi navigasi di smartphone, atau perangkat GPS portable.
BACA JUGA:Pengendara Motor Harus Tahu Kapan Waktu yang Tepat Ganti Gir dan Rantai, Jangan Abai Sebelum Celaka
BACA JUGA:Honda Spacy 125 Resmi Meluncur: Spesifikasi dan Harga Lengkap Disini!
- Dompet dan Uang
Jangan lupa membawa dompet yang berisi kartu identitas, SIM, STNK, kartu debit/kredit, dan uang tunai secukupnya.
Meskipun sebagian besar transaksi kini dapat dilakukan secara digital, namun uang tunai tetap diperlukan untuk kebutuhan mendesak di tempat-tempat yang belum menyediakan pembayaran digital.
- Pengisi Daya dan Powerbank
Perjalanan yang panjang bisa menguras baterai perangkat elektronik Anda seperti smartphone, GPS, atau kamera.
BACA JUGA:Selis Zoom Solusi Motor Listrik Murah: Desain Minimalis dan Fitur Canggih!
Bawa charger yang bisa dipasang di motor, serta powerbank sebagai cadangan daya. Pastikan daya powerbank cukup besar dan sudah terisi penuh sebelum berangkat.
- Obat-Obatan
Membawa obat-obatan pribadi sangat penting, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu.
- Tool Kit
Tool kit atau alat-alat perbaikan dasar sangat berguna untuk mengatasi masalah teknis kecil yang mungkin terjadi di jalan, seperti mengganti busi, mengencangkan rantai, atau memperbaiki lampu yang mati.