Tekan Angka Pengangguran, SMKN 1 Indralaya Utara Ogan Ilir Gelar Job Fair, Sekda Sampaikan Apresiasi

Rabu 25 Sep 2024 - 20:21 WIB
Reporter : H. Arnita
Editor : H. Arnita

OGAN ILIR, OKI NEWS - SMK Negeri 1 Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir, menggelar Job Fair 2024 yang dipusatkan di Halaman SMKN 1 Indralaya Utara, Rabu, 25 September 2024.

Kegiatan Job Fair 2024 yang diselenggarakan oleh SMKN 1 Indralaya Utara ini, dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Ogan Ilir, Muhsin Abdullah.

Sekda Kabupaten Ogan Ilir menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan Job Fair yang dilakukan oleh SMKN 1 Indralaya Utara ini. 

"Karena ini dapat meningkatkan partisipasi angkatan kerja dan mengurangi angka pengangguran," ungkapnya. 

BACA JUGA:Job Fair SMK PGRI Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir, Wabup: Diharapkan Turunkan Angka Pengangguran

BACA JUGA:Jelang Pilkada 2024, Kapolres Ogan Ilir Tekankan Pentingnya Jaga Stabilitas Kamtibmas di Pesantren

Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir melalui Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja (Distrannaker), bersama SMKN 1 Indralaya Utara akan bekerjasama dengan dunia industri. 

"Baik perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Ogan Ilir maupun di luar Kabupaten Ogan Ilir," sebutnya. 


Sekda Kabupaten Ogan Ilir melihat hasil karya siswa siswi SMKN 1 Indralaya Utara. --

Pada tahun anggaran 2024 mendatang, Pemkab Ogan Ilir akan kembali membuka lowongan pekerjaan melalui kegiatan Job Fair atau bursa kerja bagi setiap putra dan putri terbaik di Kabupaten Ogan Ilir.

"Job Fair yang digelar selama dua hari ke depan ini diharapkan mampu membantu para pencari kerja di Kabupaten Ogan Ilir, untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan dan minat mereka," harap Sekda. 

BACA JUGA:Pjs Bupati Ogan Ilir akan Gelar Ramah Tamah dengan Pejabat Pemkab OI di Hari Pertama Bertugas

BACA JUGA:Panca-Ardani Dapat Undian Nomor Urut 1 di Pilkada Ogan Ilir 2024, Kotak Kosong Jadi Nomor 2

Terpisah, Kepala SMKN 1 Indralaya Utara, Yesi Sridia Eka Putri menyampaikan, bahwa Job Fair ini merupakan komitmen pihak sekolah dalam mengatasi angka pengangguran. 

"Selain itu bisa juga menjadi mensupport kesiapan siswa nantinya dalam mencari kerja setelah lulus sekolah," tuturnya. 

Kategori :