Peringatan HUT TNI ke-79, Kodim 0402/OKI Berikan Santunan dan Ziarah Makam Pahlawan

Jumat 04 Oct 2024 - 20:37 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Ardi

OKI NEWS - Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79, Kodim 0402/OKI menggelar berbagai kegiatan, termasuk ziarah ke makam pahlawan, anjangsana, serta pemberian santunan kepada panti asuhan.

Kegiatan yang berlangsung pada Jumat, 4 Oktober 2024, dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0402/OKI, Letkol Inf Yontri Bhakti SH MH, dan dihadiri oleh Kepala Staf Kodim 0402/OKI, Mayor Czi Saipul Anwar, beserta jajaran perwira staf, Danramil, prajurit, PNS, serta ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVII Kodim 0402/OKI yang dipimpin oleh Ny. Nurul Yontri Bhakti.

Acara diawali dengan upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan Kesuma Negara, Kayuagung, sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang demi bangsa dan negara.

Setelah itu, rombongan melanjutkan kegiatan sosial dengan memberikan santunan kepada anak-anak di Panti Asuhan Tunas Harapan, Kelurahan Kedaton, Kecamatan Kayuagung.

BACA JUGA:Kodim 0402/OKI dan Pemkab Gelar Karya Bakti Bersihkan Pasar Kayuagung dalam Rangka HUT TNI ke-79

BACA JUGA:Sambut HUT TNI ke-79, Kodim 0402/OKI Berikan Pengobatan Gratis dan Renovasi Rumah Tidak Layak Huni

Selain itu, dilaksanakan anjangsana ke rumah salah satu warakawuri di Kayuagung, di mana tali asih turut diberikan sebagai wujud kepedulian TNI kepada keluarga para pahlawan.

Komandan Kodim 0402/OKI, Letkol Inf Yontri Bhakti, menjelaskan bahwa kegiatan ziarah, santunan, dan anjangsana ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT TNI ke-79 yang telah dimulai sejak September.

Berbagai kegiatan sosial lainnya juga telah dilaksanakan sebelumnya, seperti pengobatan gratis, perbaikan rumah tidak layak huni, dan pembersihan pasar. "Rangkaian kegiatan ini berujung pada puncak acara HUT TNI pada Sabtu, 5 Oktober 2024," ujar Dandim.

Tema HUT TNI ke-79 tahun ini, yaitu "TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju," menggarisbawahi komitmen TNI untuk terus mendukung pemerintah dan menjaga hubungan baik dengan masyarakat.

BACA JUGA:Sambut HUT TNI ke-79, Kodim 0402/OKI Bangun Rumah Warga Tidak Layak Huni

BACA JUGA:Gaji ASN, TNI dan Polri Naik Bertahap di Tahun 2025, Ini Estimasinya Berdasarkan Jabatan

Dandim juga berpesan kepada seluruh prajurit Kodim 0402/OKI agar senantiasa siap mendukung program-program yang bermanfaat bagi rakyat.

"Melalui kegiatan ziarah dan santunan ini, kami ingin menunjukkan penghargaan kepada para pejuang yang telah mendahului kita, sekaligus mempererat tali silaturahmi dan komunikasi dengan masyarakat," tegas Letkol Yontri Bhakti.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga hubungan kekeluargaan di lingkungan TNI, yang menjadi pilar kekuatan dalam menjalankan tugas negara.

Kategori :