OKI NEWS - Realme 11 Pro 5G sang bintang di segman mid -range, kembali hadir dengan pesona yang tak tertandingi di tahun 2024.
Smartphone ini bukan hanya memanjakan para penggunanya dengan performa tangguh dan fitur-fitur canggih, tetapi juga dengan harga yang semakin terjangkau.
Realme 11 Pro 5G tampil dengan desain modern dan stylish yang memancarkan aura premium.
Bodinya yang ramping dan ringan membuatnya nyaman digenggam dan dibawa ke mana pun.
BACA JUGA:Realme 11 Pro 5G Desain Mewah Pilihan Terbaik di Segmen Mid-Range
BACA JUGA:Samsung S25 Ultra Kapan Rilis di Indonesia? Ini Bocoran Spesifikasinya
Layarnya yang lengkung seluas 6,7 inci dengan panel AMOLED dan teknologi HDR10+ menghadirkan visualisasi yang memukau.
Warna-warnanya yang hidup dan detail yang tajam membuat setiap momen menonton film, bermain game, ataupun browsing menjadi lebih imersif dan menyenangkan.
Ditenagai oleh prosesor Dimensity 7050 dari MediaTek dan RAM 8GB, Realme 11 Pro 5G siap menangani berbagai aktivitas dengan lancar, mulai dari multitasking hingga bermain game berat.
Kamu tak perlu khawatir smartphone ini akan lemot atau lag, bahkan saat menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan.
BACA JUGA:Realme C53: HP Sejuta Bikin Pangling, Mirip iPhone Banget!
Kapasitas penyimpanan internalnya yang 256GB pun lega untuk menyimpan berbagai file, foto, ataupun video tanpa perlu khawatir kehabisan ruang.
Realme 11 Pro 5G menjalankan sistem operasi Android 13 dengan antarmuka Realme UI 4 yang intuitif dan kaya fitur.
Antarmuka ini mudah digunakan dan menawarkan berbagai penyesuaian untuk personalisasi pengalaman pengguna.