Spesifikasi Suzuki Ertiga: MPV Populer dengan Interior Mewah dan Kenyamanan Ekstra

Selasa 26 Nov 2024 - 11:16 WIB
Reporter : F. Handayani
Editor : F. Handayani

Di sektor body lainnya, front grill mobil didesain lebih minimalis, tapi tetap tampak elegan karena sudah dilapisi dengan full chrome. 

BACA JUGA:Review Xenia 1.3X CVT: Mobil Keluarga Murah dengan Fitur Mewah, Punya Mesin 1,3 liter dengan Kode 1NR-VE

BACA JUGA:Daihatsu Sigra 2024: Mobil Keluarga 7-Seater Tangguh dengan Harga Terjangkau, Cocok untuk Gen Z

Di beberapa tipe tertentu juga sudah disematkan fog lamp tambahan yang menggunakan reflektor dilengkapi dengan bezel warna hitam untuk menambah kesan elegan, klasik, sekaligus sporty.

Pada desain bagasinya, memiliki ukuran bagasi yang cukup luas, cocok menjadi kendaraan yang enak dipakai menempuh jarak jauh. Bisa menaruh barang bawaan yang lebih banyak tanpa khawatir kekurangan space.

Untuk fitur keamannannya, mobil ini dilengkapi dengan fitur keamanan yang sudah lengkap, seperti double airbags, immobilizer, dan tipe audio yang berkualitas. 

Untuk menambah kenyamanan saat berkendara, mobil ini juga sudah memiliki armrest di bagian belakang.

BACA JUGA:Harga Suzuki XL7 November 2024, Mobil Keluarga yang Gagah dengan Fitur Hybrid dan Irit BBM

BACA JUGA:Mobil Pick-up Diduga Bawa BBM Ilegal Terbakar di Tol Baleno, Dua Korban Tewas Terpanggang

Tak hanya itu saja, pada interiornya mobil ini dirancang dengan presisi tinggi menggunakan bahan-bahan berkualitas, terasa lebih empuk saat diduduki.

Pada urusan performanya, mobil Suzuki Ertiga sudah dibekali dengan mesin K14B DOHC 4 silinder dan kapasitas 1.400 cc, irit bahan bakar. Satu liter bensin bisa digunakan untuk menempuh jarak sejauh 12 – 18 km.

Sebagai informasi, Suzuki Ertiga hadir di awal berupa mobil konsep dengan nama R-III di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010 dan tampil perdana secara global di ajang Auto Expo 2012, New Delhi pada awal Januari 2012 silam dengan nama resmi, Suzuki Ertiga.

Mobil Suzuki Ertiga ini menggunakan sistem penggerak roda depan (Front-Wheel Drive/FWD) dengan sasis monokok serta mesin bensin K-Series.

BACA JUGA:Rayakan 60 Tahun di Formula 1, Honda dan Acura Tampilkan Mobil Balap Legendaris di SEMA 2024

BACA JUGA:Nissan Grand Livina: Mobil Keluarga dengan Desain Maskulin dan Kabin Lapang

Suzuki Ertiga generasi kedua diluncurkan di IIMS 2018, yang menggunakan platform ‘HEARTECT’ yang sama digunakan di Suzuki Baleno. Di Indonesia, Suzuki Ertiga generasi kedua ini kini hanya tersedia pada model mesin bensin.

Kategori :