Bagian depan merupakan panoramic sunroof yang dapat dibuka, sedangkan bagian belakang hanyalah panoramic yang tidak bisa dibuka.
Walaupun bagian depan ukurannya kecil, namun fitur ini sangat bermanfaat ketika kami mengunjungi daerah Baturaden untuk menikmati hutan pinus dari dalam mobil.
Di konsol tengah terdapat 2 wireless charging yang dapat digunakan secara bersamaan, lho.
Jika mobil lainnya hanya punya satu wireless charging, maka Hyundai Santa Fe Hybrid ini punya 2 wireless charging.
BACA JUGA:Harga Honda Scoopy Terbaru Januari 2025: Lebih Mahal dari Peluncuran Awal!
BACA JUGA:Harga Spesial Honda ICON e: dan CUV e: di Awal Tahun 2025, Diskon Hingga Rp 11 Juta!
Adanya fitur ini juga didukung dengan perangkat wireless Apple CarPlay dan Android Auto yang otomatis terkoneksi jika sudah disambungkan.
Lubang pengisian Type-C juga disematkan sebagai pengisi daya tambahan yang terletak di sisi samping jok, konsol tengah, dan juga baris ketiga.
Menariknya juga Hyundai Santa Fe Hybrid juga memiliki tirai atau sun shade yang dapat dicantolkan secara manual pada baris kedua.
Tirai ini terletak di sisi jendela yang dapat dicantolkan maupun diturunkan sesuai kebutuhan guna menambah privasi.
BACA JUGA:Harga Honda Scoopy Terbaru Januari 2025: Lebih Mahal dari Peluncuran Awal!
BACA JUGA:DPRD OKI Gelar Rapat Paripurna Pengusulan Pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati OKI Terpilih
Adanya tirai ini sangat membantu penumpang baris kedua untuk mengurangi intensitas sinar matahari yang masuk ke dalam kabin.
Kenyamanan terakhir yang sangat kami suka adalah kualitas suara yang dihasilkan dari audio Bose Premium.
Hyundai menempatkan 12 speaker yang tersebar di dalam kabin guna memanjakan telinga penggunanya.
Semburan suara yang dihasilkan membuat perjalanan kami terasa sangat menyenangkan untuk menyetel berbagai lagu.