Dalam unggahan tersebut, disebutkan bahwa aksi pembegalan terjadi di depan Warung Mas Kamim, Kecamatan Lempuing. Korban yang diketahui bernama Dika, anak dari Bapak Munaseh, selamat dari kejadian tersebut, namun mengalami luka tembak di bagian bibir.
BACA JUGA:Satpol PP OKI Bakal Tertibkan Pedagang Kaki Lima di Sekitar Taman Segitiga Emas
BACA JUGA:Kejaksaan Negeri OKI Buktikan Komitmen Berantas Korupsi dengan Raih Predikat WBK
Korban segera mendapatkan perawatan medis di fasilitas kesehatan terdekat. Dalam foto yang beredar, terlihat dua pria yang diduga merupakan keluarga korban tengah berbincang dengannya untuk memastikan kondisinya.
Kapolsek Lempuing, Iptu Usman Gumanti, membenarkan kejadian ini dan memastikan pihaknya telah melakukan tindak lanjut terhadap insiden tersebut.
"Benar, kejadian ini terjadi tadi malam dan sudah kami tindak lanjuti," ungkapnya.
Kasus-kasus pembegalan yang viral ini semakin meningkatkan kekhawatiran masyarakat terkait keamanan di beberapa wilayah OKI. Pihak kepolisian pun terus berupaya melakukan patroli dan penyelidikan guna mencegah kejadian serupa terulang kembali.