Mengenal Suzuki eWX, Mobil Listrik Imut dengan Jarak Tempuh 230 Km

Sabtu 15 Feb 2025 - 19:04 WIB
Reporter : F. Handayani
Editor : F. Handayani

OKI NEWS - Tahun ini Suzuki menjadi salah satu exhibitor yang menarik perhatian pengunjung pada pameran International Motor Show (IIMS) 2025 karena mobil listrik Suzuki eWX yang ditampilkan.

Di panggung otomotif Suzuki eWX tampil menggemaskan di atas panggung booth yang berada di Hall A, JIExpo Kemayoran, Jakarta. 

Konsep mobil listrik ini tampil manis dengan perpaduan warna yang serasi.

Dari segi dimensi, mobil konsep ini mirip seperti Suzuki Hustler, model kei car yang diniagakan di Negeri Matahari Terbit. 

BACA JUGA:Mengenal Suzuki eWX, Mobil Listrik Imut dengan Jarak Tempuh 230 Km

BACA JUGA:Toyota Yaris Cross Indonesia, Rekomendasi Mobil Keluarga yang Tawarkan Varian Hybrid dan Fitur Canggih

Panjang dan lebarnya sama, hanya saja tingginya sedikit lebih rendah dari Hystler.

Untuk diketahui, Suzuki eWX memiliki panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm, dan tinggi 1.620 mm. Dengan postur seperti ini, ia dapat menawarkan keseimbangan antara kelincahan dan kenyamanan.

Dalam pameran ini, Suzuki eWX hanya bisa dinikmati bagian luarnya saja. Belum ada informasi pasti mengenai jantung penggerak yang digunakan maupun penampakan bagian kabinnya.

Namun Suzuki mengklaim, eWX mampu menempuh jarak hingga 230 km dalam sekali pengisian daya.

BACA JUGA:Mobil Inova 2025: Pilihan Tepat untuk Keluarga dan Profesional Modern

BACA JUGA:VinFast Minio Green Resmi Diluncurkan, Mobil Listrik Ramah Lingkungan untuk Kendaraan Perkotaan

 Suzuki juga melengkapi eWX dengan sistem penggerak listrik yang memberikan akselerasi responsif serta efisiensi daya optimal.

Meski berukuran kecil, Suzuki eWX memiliki performa yang cukup mumpuni untuk kebutuhan sehari-hari. Ditenagai oleh motor listrik yang efisien, mobil ini mampu menempuh jarak hingga 230 km dalam sekali pengisian daya. Jarak tempuh ini cukup untuk penggunaan harian di kota tanpa perlu sering mengisi ulang daya.

Selain itu, Suzuki eWX juga dibekali dengan teknologi regeneratif yang membantu mengisi ulang baterai saat mobil mengerem atau melambat, sehingga meningkatkan efisiensi daya secara keseluruhan.

Kategori :