Mengenal Yamaha Fazzio, Pilihan Motor Baru dengan Desain Modern, Mesin Irit dan Fitur Konektivitas Pintar

Sabtu 15 Mar 2025 - 11:29 WIB
Reporter : F. Handayani
Editor : F. Handayani

Yang paling menarik dari motor Yamaha Fazzio adalah menawarkan berbagai fitur inovatif.

Salah satu fitur utamanya adalah konektivitas dengan smartphone melalui aplikasi Y-Connect. 

BACA JUGA:Yamaha Fazzio: Adik Murah dengan Mesin Hybrid 125 cc Mulai Rp 14 Jutaan!

BACA JUGA:Yamaha Luncurkan Fazzio Hybrid, Motor Stylish untuk Gen Z: Ada Varian Baru dan Fitur Modern Terkini

Dengan aplikasi ini, pengendara bisa menerima notifikasi pesan atau panggilan telepon langsung melalui speedometer digital.

Untuk spesifikasinya , Yamaha Fazzio  hadir dengan mesin Blue Core Hybrid 125cc yang memberikan pengalaman berkendara yang lebih bertenaga, ramah lingkungan, dan handal. 

Mesin ini dilengkapi dengan teknologi Electric Power Assist Start (EPAS) yang membuat akselerasi awal lebih bertenaga dan halus, terutama di tanjakan dan saat berboncengan.

Dengan mesin Blue Core yang terkenal hemat bahan bakar namun tetap bertenaga. Mesin 125cc yang diusung oleh Fazzio mampu menghasilkan performa optimal, memberikan kenyamanan saat berkendara di berbagai kondisi jalan. 

BACA JUGA:Yamaha Fazzio Hybrid: Motor Klasik dengan Teknologi Blue Core Hybrid, Harga Terjangkau!

BACA JUGA:Yamaha Fazzio Hybrid: Motor Klasik dengan Teknologi Blue Core Hybrid, Harga Terjangkau!

Dengan konsumsi bahan bakar yang efisien, Yamaha Fazzio semakin diminati oleh konsumen yang mencari motor dengan biaya operasional rendah, namun tetap memberikan sensasi berkendara yang menyenangkan.

Di samping itu, Yamaha Fazzio dilengkapi dengan berbagai fitur modern seperti speedometer digital, sistem kunci pintar, sistem start-stop, smart lock, dan soket daya listrik. 

Produk ini dilengkapi dengan baterai tambahan tipe lithium-ion selain baterai aki, yang menyebabkan harga jualnya menjadi cukup tinggi.

Yamaha Fazzio juga dilengkapi dengan sistem hybrid. Sistem ini beroperasi dengan cara yang sederhana tanpa memerlukan komponen tambahan, berbeda dari motor Yamaha lainnya yang sudah menggunakan teknologi Bluecore. 

BACA JUGA:Mengenal Spesifikasi dan Keunggulan BYD Sealion 7 2025, SUV Listrik Premium yang Ramah Kantong

BACA JUGA:Honda Civic Turbo, Sedan Premium dengan Fitur Modern dan Keamanan Terdepan

Kategori :