DFSK Seres E3 Siap Meluncur di PEVS 2025, SUV Listrik dengan Harga Kompetitif

Selasa 15 Apr 2025 - 17:03 WIB
Reporter : F. Handayani
Editor : F. Handayani

OKI NEWS - Tahun ini satu merek yang siap meramaikan pasar mobil listrik di Indonesia adalah DFSK dengan Seres E3.

Mobil Seres E3 ini dijadwalkan meluncur pada ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2025. 

Peluncuran ini menjadi momen penting bagi DFSK untuk menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan kendaraan ramah lingkungan dengan harga yang kompetitif.

Yang menjadi perhatian di tahun ini, disebutkann bahwa mobil ini dirancang untuk menjangkau konsumen yang menginginkan kendaraan listrik dengan harga terjangkau, namun tetap memiliki performa dan fitur yang mumpuni.

BACA JUGA:Mobil Listrik Seres E3 Meluncur Bulan Depan, Tawarkan Jarak Tempuh 405 KM dengan Harga Terjangkau

BACA JUGA:Review Spesifikasi dan Keunggulan DFSK Glory E3, SUV Listrik dengan Harga Terjangkau

Spesifikasi DFSK Seres E3

Untuk spesifikasinya, mobil DFSK Seres E3 memiliki desain yang modern dan sporty. 

Dengan dimensi panjang 4.385 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.647 mm, mobil ini terlihat gagah sebagai sebuah SUV listrik.

Pada mobil ini memiliki Wheelbase sepanjang 2.655 mm memastikan ruang kabin yang cukup luas bagi penumpang.

BACA JUGA:Nissan Note e-Power 2025: Hybrid Canggih Tanpa Perlu Charging dengan Desain Modern dan Konsumsi BBM Super Irit

BACA JUGA:Desain Modern, Nissan March Tawarkan Kenyamanan Maksimal: City Car Stylish yang Irit dan Lincah

Interior mobil ini juga dirancang dengan material berkualitas tinggi, memberikan kesan premium. 

Fitur-fitur modern seperti layar sentuh infotainment, konektivitas smartphone, dan sistem navigasi turut melengkapi kenyamanan berkendara.

Untuk performanya DFSK Seres E3 hadir dengan motor listrik bertenaga 160 hp dan torsi 300 Nm. 

Kategori :