Honda Luncurkan Skutik Baru New Honda Dio 125, Irit BBM 48 Km/L, Harga Mulai Rp 20 Juta

Sabtu 26 Apr 2025 - 18:26 WIB
Reporter : F. Handayani
Editor : F. Handayani

OKI NEWS - Produsen roda dua asal Jepang, Honda meluncurkan skuter matik (skutik) baru yang murah dan irit bahan bakar. 

Kendaraan baru dari Honda tersebut merupakan New Honda Dio 125 dan sudah bisa dipesan konsumen.

Disitat dari Greatbiker, New Honda Dio 125 terbaru ini sebenarnya bukan meluncur di Indonesia, melainkan di India. 

Skutik Honda Dio 125 terbaru ini dihadirkan untuk konsumen pemula alias entry level.

BACA JUGA:Prelude Kembali! Honda Tawarkan Coupe Hybrid Stylish untuk Era Baru, Ini Spesifikasinya

BACA JUGA:Honda Sonic 150R Tampil dengan Desain Sporty Bawa Sensasi Berkendara Penuh Gaya


new Honda Dio 125 --

Secara tampilan, Honda Dio 125 terbaru masih membawa desain terdahulu, yakni berdimensi kompak dengan aksen tajam di hampir seluruh bagian. 

Secara spesifikasi motor Honda Dio 125 terbaru ini  terlihat wagu berkat penggunaan ban berukuran kecil yang menopang bodi gemuk di bagian belakang.

Lampunya masih berukuran besar dengan membentuk pola 'V', sementara sepasang seinnya dirancang terpisah dengan model yang memanjang. 

Sebagai bentuk penyegaran, pabrikan memberikan kombinasi warna baru yang lebih kekinian.

BACA JUGA:Honda ADV 160 2025: Harga Terbaru dan Performa Tangguh Mesin 160cc untuk Petualangan

BACA JUGA:Honda Vario 160 2025 Hadir dengan Pilihan Warna Kuning Mentereng, Tampil Lebih Segar!

Untuk performanya Honda Dio 125 terbaru menggunakan mesin ESP bersilinder tunggal dengan kapasitas 123,9 cc dan teknologi PGM-FI. 

Pembekalan tersebut membuat motor mampu menghasilkan tenaga 6,09 dk dan torsi 10,4 Nm. 

Kategori :