OKI NEWS - Motor listrik Polytron Fox S 2025 memiliki dimensi yang cukup besar dan gagah, dengan panjang 1950 mm, lebar 810 mm, dan tinggi 1200 mm.
Meskipun ukurannya cukup besar, motor Polytron Fox S 2025 ini dirancang agar lincah digunakan di perkotaan.
Selain itu, Polytron Fox S 2025 juga menawarkan harga yang terjangkau, menjadikannya pilihan menarik bagi mereka yang mencari motor listrik dengan performa baik dan desain menarik.
Menariknya juga, motor listrik Polytron Fox S 2025 ini adalah produk lokal yang menawarkan kombinasi desain futuristik, performa andal, dan harga terjangkau.
BACA JUGA:Review Polytron Fox S 2025, Motor Listrik Lokal Berkualitas Internasional
BACA JUGA: Setang Ala PCX dan Shockbreaker Nyaman, Polytron Fox S 2025 Tampil Elegan
Secara spesifikasi motor ini ditenagai oleh motor listrik 3.000 watt dengan daya puncak 4.800 watt, mampu mencapai kecepatan maksimal 80 km/jam dan jarak tempuh hingga 70 km dalam sekali pengisian daya.
Fox S 2025 juga dilengkapi dengan fitur-fitur modern seperti baterai anti air dan fitur keselamatan seperti rem cakram ganda dan alarm anti maling.
Sebagai motor nonbensin, unit baterai tipe ‘Cell Life PO’ kapasitas 1,94 kWh (72 V/ 27 Ah) digunakan sebagai tenaga penggeraknya.
Power yang bisa dimunculkan oleh baterai tersebut adalah maksimal 4800 W yang dapat digunakan melaju hingga jarak maksimal 70 km dengan penggunaan top speed 80 km/jam.
BACA JUGA:Tersedia dalam 4 Warna Trendy, Polytron Fox S 2025 Tampil Lebih Kekinian
BACA JUGA:Review Polytron Fox S 2025, Motor Listrik Lokal Berkualitas Internasional
Secara performa daya tahanya ini, waktu pengecasan pada motor ini hingga daya baterai penuh adalah 5 jam.
Selanjutnya, ada juga fitur rem cakram di area kaki depan dan belakang, alarm security anti theft (anti maling), finding charging poin center (pencarian stasiun pengecasan), dan check status battery.
Tidak ketinggalan terdapat pula fitur baterai anti air (water proofing) dan debu di dalam motor listrik Polytron Fox S yang akan sangat menjamin keawetan penggunaan unit baterai.