Indonesia Evaluasi Demi Penampilan Terbaik, Asa Juara Grup ASEAN U-16 Boys Championship 2024

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto bakal mengawal timnya menjalani laga terakhir Grup A ASEAN U-16 Boys Championship 2024--

Ia tak ingin gegabah karena kesempatan menyabet tiket menuju fase gugur sudah di depan mata.

Nova juga bakal meramu strategi sebaik mungkin, dengan tidak lupa memperhitungkan kondisi tiap-tiap pemainnya.

BACA JUGA:Shin Tae-yong Sebut Kerja Keras Pemain Kunci Sukses Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga

BACA JUGA:Ragnar Oratmangoen dan Shin Tae-yong Beri Dukungan untuk Warga Palestina

Semua demi performa tim yang saling mendukung di lapangan.

"Mengenai strategi apa pun, kami akan lihat nanti. Kami akan lihat kondisi pemain karena formasi pun akan mengikuti siapa pemain yang bisa tampil," tuturnya.

"Jadi, itu (strategi) akan menyesuaikan situasi kondisi yang ada di pemain sendiri," kata Nova.

Sejauh ini Indonesia U-16 ada di puncak klasemen Grup dengan enam poin. Perolehan poin itu sama dengan Laos U-16.

BACA JUGA:Prediksi Starting XI Indonesia vs Filipina, Ada Pemain Berpelungan Debut Dilaga Nanti

BACA JUGA:PBS Kembali Puncaki Klasemen Proliga 2024 Libas STIN BIN

Pada ajang ASEAN U-16 Boys Championship 2024 ini, tim yang menjadi pemuncak klasemen masing-masing grup akan lolos otomatis ke semifinal.

Namun jika laga berakhir imbang, maka tiket semifinal berhak diklaim Indonesia lewat keunggulan selisih gol.

Satu tiket fase gugur lainnya akan diperebutkan melalui jalur peringkat kedua terbaik.

Dalam update klasemen Grup A Piala AFF U16 2024, Singapura dan Filipina yang sudah menderita 2 kekalahan dipastikan tak akan lolos ke semifinal.

BACA JUGA:PBSI Tarik Atlet Proyeksi Olimpiade Paris dari Australia Open, Pasca Kegagalan di Indonesia Open 2024

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan