Polsek Pangkalan Lampam Terima Serahan Senpira Sukarela dari Warga
Polsek Pangkalan Lampam baru-baru ini menerima serahan senjata api rakitan (Senpira) dari Sekretaris Desa Air Rumbai.--
Operasi Senpi Musi 2024 yang berlangsung dari 25 Juni hingga 10 Juli 2024 telah mengumpulkan empat pucuk senpira dari masyarakat Kecamatan Cengal.
Kepala Desa Sri Menang di Kecamatan Pampangan juga menyerahkan senjata api rakitan jenis laras panjang tanpa amunisi kepada Polsek Pampangan pada Jumat, 28 Juni 2024.
BACA JUGA:Jamaah Haji OKI Kloter 16 Dijadwalkan Tiba di Palembang Pekan Depan
BACA JUGA:Regu Pemadam Kebakaran Perusahaan di OKI Ikuti Pelatihan Dasar Menanggulangi Karhutla
"Penyerahan dilakukan secara sukarela oleh masyarakat melalui Kepala Desa," kata Kapolsek Pampangan, AKP Tarmizi SH.
Polsek Tulung Selapan juga menerima serahan senpira dari warga Desa Ujung Tanjung, yang diserahkan oleh Kepala Desa, Abdi (35), pada Sabtu, 29 Juni 2024.
"Polsek kami telah menerima dua pucuk senpira, satu laras panjang dan satu laras pendek," ujar Kapolsek Tulung Selapan, AKP Budhi Santoso SH.
Kapolres OKI mengungkapkan bahwa sejak dimulainya Operasi Senpi Musi 2024 pada 25 Juni, Polres OKI telah menerima 17 pucuk senpira dari masyarakat.
BACA JUGA:Polres OKI Terima 17 Senjata Api Rakitan dari Warga
BACA JUGA:Polsek Lempuing Ringkus 2 Pelaku Pencurian Besi Pintu Irigasi di Bumi Agung OKI
"Jumlah ini terdiri dari 9 pucuk senpira laras pendek dan 8 pucuk senpira laras panjang, termasuk 4 butir peluru," kata Kasi Humas Polres OKI, Iptu Hendi Yusrian.
Penyerahan senpira ini merupakan hasil penggalangan dan pendekatan anggota Polres OKI dan polsek jajaran kepada masyarakat, sebagai upaya untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten OKI.