Catat! Begini Tips Mencegah Ban Mobil Pecah di Jalan
Tips Mencegah Ban Mobil Pecah di Jalan--
Kondisi jalanan yang berbeda-beda membuat karet ban aus atau tipis dengan cepat. Jika pengemudi jarang melakukan pengecekan, kondisi ban akan mudah retak dan pecah.
Oleh karena itu, sangat penting untuk mengecek kondisi fisik ban secara berkala. Perhatikan juga bagian alur ban dan pastikan tidak ada batu atau kerikil yang terselip.
BACA JUGA:Awas! Ternyata Kebiasaan ini Bisa Bikin AC Mobil Cepat Rusak Loh
Hindari Muatan Berlebih
Tips selanjutnya dalam mencegah ban mobil pecah adalah memperhatikan muatan.
Pengemudi perlu memastikan beban kendaraan tidak melebih batas yang disarankan oleh pabrikan.
Setiap kendaraan memiliki beban angkut dan ukuran ban yang berbeda. Ketika mobil membawa muatan berlebih, ban akan bekerja lebih keras jika dipaksakan.
BACA JUGA:Alasan Mengapa Toyota Agya GR Sport Paling Diminati, Simak Keunggulannya di Sini!
Hindari Jalanan yang Rusak
Kondisi jalanan yang rusak atau berlubang dapat merusak ban mobil, yang berisiko pecah akibat terkena benda tajam atau terkena lubang di jalanan.
Oleh karena itu, pengemudi disarankan untuk menghindari jalanan yang rusak, serta tetap waspada selama berkendara.
BACA JUGA:ION M1-S: Motor Listrik Berdesain Agresif Mirip Yamaha Lexi, Kini Hadir dengan Performa Maksimal