Pickup Suzuki Carry Bermuatan Sepeda Listrik Kebakaran di Tol Keramasan, Penyebab Diduga Korsleting

Satu unit mobil pickup jenis Suzuki Carry bermuatan sepeda listrik hangus terbakar di dekat pintu gerbang Tol Keramasan ruas Palembang-Kayuagung.--

Menurut informasi dari sentra komunikasi tol Kapal Betung, mobil terbakar di akses masuk Keramasan.

Petugas patroli segera menuju lokasi dan menemukan mobil pickup jenis Carry dengan nomor polisi BG 8486 JG dalam kondisi terbakar.

BACA JUGA:37 Hot Spot di OKI Teridentifikasi, Ini Lokasinya

BACA JUGA:Kapolres OKI Dorong Kades di SP Padang Aktif dalam Patroli Pencegahan Karhutla

Sopir mobil mengaku melihat asap dari bak belakang, yang mengangkut satu sepeda listrik ditutupi terpal. "Diduga api berasal dari sepeda listrik, yang kemudian menyebar ke seluruh kendaraan," jelas Sabdo.

Petugas patroli segera berusaha memadamkan api dengan alat pemadam api ringan (APAR) sambil menunggu bantuan watertank dari kantor gerbang Keramasan. Pemadaman dilakukan bersama petugas watertank, patroli, teknisi, dan PJR, sehingga api berhasil dipadamkan.

Sebelumnya, pada Jumat, 12 April 2024, sebuah mobil minibus Toyota Kijang juga hangus terbakar saat melintas di ruas Tol Terbanggi Besar Pematang Panggang Kayuagung (Terpeka) di KM 255+600 Jalur A arah Palembang.

Mobil Kijang Super dengan nomor polisi BE 2874 NB terguling dan terbakar, dan peristiwa tersebut juga sempat terekam dan viral di media sosial.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan