Mobil Daihatsu Ayla Matic Miliki Mesin 998 Cc dengan Tenaga 64 hp, Ini Spesifikasi Lengkapnya!

Daihatsu Ayla Matic --
Tentunya dengan desain baru ini membuat Ayla matic tetap menarik, terutama bagi yang suka mobil kecil tapi tampil beda.
Untuk performanya sendiri mobil Ayla ditawarkan dalam dua varian mesin.
BACA JUGA:Daihatsu Xenia 1.0 Li, Mobil Keluarga Irit BBM yang Masih Dicari! Ini Spesifikasi dan Harga Terbaru
BACA JUGA:Promo THR Daihatsu 2025, Ada Potongan Hingga 25% untuk Perawatan Berkala Jelang Mudik Lebaran
Yang pertama adalah mesin 998 cc, 3 silinder, DOHC yang bertenaga namun tetap hemat.
Mesin ini sanggup mengeluarkan tenaga 64 hp pada 6.000 rpm dan torsi 71 Nm pada 3.600 rpm.
Sedangkan versi lainnya memiliki mesin 1.197 cc, 4 silinder, DOHC, Dual VVT-i.
Mesin ini menghasilkan tenaga hingga 86 hp di 6.000 rpm dan torsi 108 Nm di 4.200 rpm. Kedua pilihan mesin sudah cukup untuk kebutuhan mobil harian.
BACA JUGA:Desain Modern, Nissan March Tawarkan Kenyamanan Maksimal: City Car Stylish yang Irit dan Lincah
BACA JUGA:Desain Modern, Nissan March Tawarkan Kenyamanan Maksimal: City Car Stylish yang Irit dan Lincah
Interiornya cukup fungsional dengan kunci integrated di tipe 1.2. Ada AC digital, kamera belakang, console tray, dan desain jok dengan pola baru.
Pilihan warna juga cukup banyak, cocok untuk anak muda dan keluarga muda. Tersedia tujuh warna seperti yellow metallic, red solid, hingga ultra black solid.
Warna unggulannya adalah yellow metallic dan orange metallic. Dua warna ini terlihat mencolok dan menambah kesan atraktif di jalan.
Lampu depannya sudah menggunakan projector headlamp dan LED. Begitu juga lampu belakangnya yang kini pakai LED agar visibilitas makin maksimal.
Untuk hiburan, Ayla sudah dibekali head unit double DIN. Perangkat ini bisa terhubung dengan bluetooth, CD, DVD, MP3, AUX, USB dan radio.