Jelang Puncak Haji, Yuk Simak Jadwal Kepulangan Jemaah Haji Asal Sumsel dan Babel Lewat Debarkasi Palembang

Jelang puncak haji yang akan dihadapi dalam waktu dekat, Kemenag RI telah menjadwalkan kepulangan jemaah haji asal Sumsel dan Babel. --

PALEMBANG, OKINEWS - Sedikitnya 8.467 jemaah haji asal Provinsi Sumatera Selatan dan Bangka Belitung, sudah berada di Tanah Suci Mekkah, Arab Saudi. 

Jemaah haji asal Sumsel dan Babel ini, tergabung dalam Embarkasi Palembang dengan jumlah 19 Kelompok Terbang (Kloter). 

Pemberangkatan jemaah haji asal Embarkasi Palembang, telah dirampungkan pada tanggal 4 Juni 2024 yang lalu, melalui Bandara SMB II Palembang

Meskipun saat ini jemaah haji asal Sumsel dan Babel serta jutaan jemaah haji dari seluruh penjuru dunia belum melaksanakan puncak haji, namun rencana kepulangan jemaah haji sudah dijadwalkan.

Berdasarkan jadwal yang telah dikeluarkan Kementerian Agama Republik Indonesia, beberapa waktu lalu, jadwal kepulangan jemaah haji Debarkasi Palembang akan dilakukan pada 22 Juni hingga 15 Juli 2024.

BACA JUGA:Muzdalifah Sangat Padat, PPIH Terapkan Skema Murur untuk Jaga Keselamatan Jemaah Haji Indonesia

BACA JUGA:Jemaah Haji Kloter 18 Embarkasi Palembang Sudah Diberangkatkan, Besok Terakhir Pemberangkatan Kloter 19

Dari 19 Kloter yang diberangkatkan melalui Embarkasi Palembang, untuk kepulangannya akan dilakukan secara berbeda. Dimana, sembilan Kloter dari Jeddah, 10 Kloter dari Madinah. 

Berikut daftar Kloter dan jadwal kepulangan jemaah haji di Debarkasi Palembang :

1. Kloter 1 dijadwalkan pulang pada tanggal 22 Juni 2024 pukul 06.45 Waktu Jeddah, dan tiba di Palembang pukul 20.30 WIB.

2. Kloter 2 dijadwalkan pulang pada tanggal 23 Juni 2024 pukul 08.05 Waktu Jeddah, dan tiba di Palembang pukul 21.50 WIB. 

3. Kloter 3 dijadwalkan pulang pada tanggal 24 Juni 2024 pukul 09.40 Waktu Jeddah, dan tiba di Palembang pukul 23.25 WIB. 

BACA JUGA:Komisi IX DPR RI Apresiasi Embarkasi Palembang, Berikan Layanan Terbaik untuk Jemaah Haji Lansia & Risti

BACA JUGA:Pastikan Pengelolaan Dam Jemaah Haji Sesuai Syariat Islam, Kemenag Keluarkan Edaran

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan