Dinobatkan Jadi Sahabat PWI, Bupati Ogan Ilir Bakal Terima Penghargaan dari PWI Pusat pada Puncak HPN 2024

Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, akan mendapatkan penghargaan dari PWI pada acara puncak HPN tingkat Provinsi Sumsel tahun 2024.--

OGAN ILIR, OKINEWS - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), akan memberikan penghargaan kepada Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar.

Penghargaan untuk Bupati Ogan Ilir ini, akan diberikan bertepatan dengan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2024 tingkat Provinsi Sumatera Selatan. 

Adapun penghargaan yang akan diterima oleh Bupati Ogan Ilir ini, dengan kategori sebagai Sahabat PWI. Karena, Bupati Ogan Ilir dinilai peduli dengan PWI. 

Ketua PWI Kabupaten Ogan Ilir, Fredi Kurniawan mengungkapkan, penyerahan penghargaan ini akan dilakukan pada puncak HPN tahun 2024 tingkat Provinsi Sumsel.

"Rencana kegiatan dipusatkan di Griya Agung Palembang Istana Gubernur Sumsel pada Senin, 10 Juni 2024 mendatang," katanya, Sabtu, 8 Juni 2024.

BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Sambut Baik Kehadiran Bens Billiard, Harapkan Muncul Talenta Handal di Ajang Nasional

BACA JUGA:Guru di Ogan Ilir Tampilkan Budaya Lokal Kuang Dalam di Pameran Aposteriori Semarang

Menurut rencana, penghargaan yang akan diberikan kepada Bupati Ogan Ilir ini akan diserahkan langsung oleh Ketua PWI Pusat, Hendry Ch Bangun.

"Kami telah mengajukan nama Bupati Ogan Ilir untuk menjadi salah satu tokoh publik yang mendapatkan penghargaan tersebut," terangnya. 

Ditambahkan Fredi, sosok Bupati Ogan Ilir ini dinilai telah memiliki peran dan kepedulian kepada PWI Kabupaten Ogan Ilir selama 3,5 tahun dirinya menjabati Bupati Ogan Ilir. 

"Meski belum genap setahun saya menjabat, segala kegiatan kami di PWI Kabupaten Ogan Ilir mendapat support penuh dari Pak Bupati," sebutnya.

Dalam waktu dekat, terang Fredi, PWI Kabupaten Ogan Ilir akan melakukan study tour ke PWI Pusat, yang akan dilanjutkan ke PWI Yogyakarta. 

BACA JUGA:Kesulitan Air Bersih, Warga Desa Palemraya Ogan Ilir Terima Bantuan Air Bersih dari Polsek Indralaya

BACA JUGA:Warga Ogan Ilir Resah Adanya Informasi PLN Bakal Padamkan Kembali Aliran Listrik

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan