Kabar Gembira Menpora Sampaikan Maarten Paes Sudah Bisa Tampil di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kabar Gembira Menpora Sampaikan Maarten Paes Sudah Bisa Tampil di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026--dok:PSSI

OKI NEWS - Kabar gembira disampaikan Mentri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Indonesia Dito Arianto melalui Ketum PSSI Erick Thohir bahwa kiper Indonesia Maarten Paes sudah dapat membela skuad Garuda di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dito menyampaikan jika Maarten Paes sudah dapat bermain dengan Timnas Indonesia pada September 2024 mendatang atau bertepatan dengan laga perdana putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

"Saya sudah bertemu dengan pak Erick Thohir, Insyaallah September 2024 sudah dapat bermain dengan Timnas Indonesia," kata Dito.

Sebelumnya Maarten Paes telah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) sejak April 2024. Namun, kiper FC Dallas di Major League Soccer (MLS) itu belum dapat memperkuat Timnas Indonesia karena terganjal Status FIFA.

BACA JUGA:Indra Sjafri Siapkan 23 Daftar Pemain untuk AFF U-19 2024, Optimis Kunci Juara?

BACA JUGA:Shin Tae-yong Bagikan Momen Pasca Operasi di Instagram Pribadinya, Siap Kembali Bersama Timnas

Maarten Paes terganjal pergantian federasi dari Asosiasi Sepak Bola Belanda (KNVB) ke PSSI di FIFA, terhambat peraturan FIFA Pasal 9 tentang Perpindahan Asosiasi huruf B ayat ketiga.

"Ketika diturunkan dalam pertandingan resmi terakhirnya dalam kompetisi apa pun untuk asosiasinya saat ini, ia belum menginjak usia 21 tahun," tulis dalam peraturan FIFI Pasal 9.

Sebelumnya kiper dispora Indonesia itu pernah enam kali bermain untuk Belanda U-21, dan penampilan terakhirnya terjadi dalam usia 22 tahun ketika melawan Timnas Belarusia dalam Kualifikasi Euro U-21 2021 pada 15 November 2020.

Meski harus melewati persidangan panjang, Dito Ariotedjo terus memantau perkembangan pemain FC Dallas ini.  

BACA JUGA:Ketum PSSI Buka Suara Soal Nasib Welber Jardim di Timnas Indonesia

BACA JUGA:Belum Sempat Dipanggil STY Kiper Keturunan Indonesia Cyrus Margono Alami Nasib Apes di Bursa Transfer

"Ini menurut Pak Erick Thohir. Soal CAS, sedang diurus PSSI. Nanti kita lihat perkembangannya," ujarnya 

Andai resmi Maarten Paes bergabung bersama skuad Garuda, maka Timnas Indonesia dipastikan bakal dapatkan menurunkan starting full bintang Eropa di ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia nanti. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan