Dikasih Alkohol Sama Ilmuwan Jepang, Beruang Ini Malah Asyik Berjoget 'Pargoy'

tujuan dari memberikan minuman beralkohol untuk melihat reaksi beruang--

 

PALEMBANG, OKI NEWS,- Bukan negara Jepang namanya, jika tidak melakukan penelitian diluar nalar terhadap suatu objek ilmu pengetahuan.

Seperti video yang diunggah oleh akun medsos sosial (medsos) @youralgorithme, memperlihatkan ilmuwan Jepang memberikan minuman beralkohol kepada empat ekor hewan beruang.

Disebutkan dalam video yang dilihat Kamis 1 Agustus 2024, tujuan dari memberikan minuman beralkohol untuk melihat reaksi empat ekor beruang dewasa berwarna hitam tersebut.

Terlihat, ilmuwan Jepang menuangkan sebotol minuman beralkohol kedalam kandang yang berisi empat ekor beruang hitam.

Usai dituangkan sebotol minuman, empat ekor beruang tersebut satu persatu menjilati minuman yang terjatuh ke kandang.

Setelahnya, satu persatu beruang tersebut mulai menunjukkan reaksi seperti berguling-guling di lantai.

Masih dari video yang diunggah, usai berguling-guling dilantai beberapa beruang lain berdiri menunjukkan gerakan seperti terlihat berjoget-joget.

Beberapa beruang lainnya pun turut mengikuti gerakan seperti berjoget-joget dan berguling-guling dilantai.

Aksi menggemaskan itu sontak menuai berbagai reaksi dari warganet, ada yang menanggapi kritis yang mengatakan kasihan terhadap beruang yang menjadi kelinci percobaan para ilmuwan Jepang.

"Kasihan beruangnya dijadiin kelinci percobaan gitu, meskipun hewan juga ga seharusnya dijadiin bahan uji coba para ilmuwan apalagi diberikan minuman yang katanya alkohol itu," tulis komentar kritis akun @chayl*****.

Ada juga warganet yang sangsi bahwa cairan yang diujicobakan terhadap empat beruang itu bukanlah minuman alkohol.

Menurut warganet cairan itu adalah cairan pembuat rasa gatal, sehingga keempat beruang tersebut berguling-guling dilantai dan menyenderkan tubuhnya kedinding karena efek rasa gatal.

Sehingga, nampak terlihat beberapa beruang itu menunjukkan gestur layaknya sedang berjoget.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan