Digelar Pekan Depan, Debat Perdana Pilgub Sumsel Fokus pada Kemajuan dan Kesejahteraan Rakyat
Menghadapi Pilgub Sumsel 2024, Tiga Paslon Akan Berdebat Soal Pembangunan dan Kesejahteraan.--
OKI NEWS - Debat pertama Pemilihan Gubernur Sumatera Selatan (Pilgub Sumsel) 2024 akan digelar pada Senin, 28 Oktober 2024.
Debat ini bertujuan untuk menyajikan visi, misi, serta ide-ide dari tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur untuk memajukan Sumatera Selatan.
Tiga pasangan calon tersebut adalah Herman Deru-Cik Ujang, Eddy Santana Putra-Riezky Aprilia, dan Mawardi Yahya-RA Anita Noeringhati.
Ketua KPU Sumsel, Andika Pranata Jaya, mengungkapkan bahwa debat akan dimulai pukul 19.00 WIB. ”Para calon gubernur akan memaparkan visi dan misi mereka, serta beradu ide dan gagasan untuk kemajuan Sumsel,” ujarnya.
BACA JUGA:Sat Polairud Polres OKI Perketat Pengamanan Perairan Jelang Pilkada Serentak 2024
BACA JUGA:Dukungan Kuat Masyarakat Pampangan, Optimis Menangkan Pasangan MURI di Pilkada OKI
Tema debat pertama ini adalah ”Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat, Kemajuan Daerah, dan Penguatan Persatuan Bangsa.”
Andika juga menambahkan bahwa dalam debat pertama ini hanya para calon gubernur yang akan tampil.
”Debat kedua akan dikhususkan untuk para calon wakil gubernur, sementara debat ketiga akan mempertemukan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur,” jelasnya.
Sementara itu, Handoko, anggota KPU Sumsel Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, menyebutkan bahwa panelis dalam debat kali ini akan diperkenalkan langsung saat acara berlangsung.
BACA JUGA:Gudang Logistik Pemilu Terbakar, KPUD Lubuklinggau Pastikan Pilkada Tetap Aman
BACA JUGA:Rumor Penerima Bansos Diarahkan untuk Dukung Paslon di Pilkada OKI, Kadinsos Tegaskan Ini
”Nama-nama panelis masih dalam tahap perumusan dan belum diputuskan hingga saat ini,” terangnya.
Ia memastikan bahwa panelis yang dipilih berasal dari kalangan profesional dan akademisi yang netral, tanpa keterkaitan dengan tim kampanye atau pemenangan salah satu pasangan calon.