Pada sektor hardware, dapur pacu, hp Vivo Y27 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 6020. Chip tersebut ditemani CPU Octa-core clockspeed 2.2 GHz.
Chipset tersebut kemudian disempurnakan dengan RAM 6 GB yang dapat Extended RAM 6 GB jadi pengguna bisa menghasilkan RAM sebesar 12 GB.
BACA JUGA:Yamaha Nmax 160 Primadona Masyarakat Indonesia Tunggangan Asyik Performa Sadis
BACA JUGA:Status Honorer Hanya Tersisa 6 Bulan Lagi, Pegawai Harap-Harap Cemas Lewat Penerimaan CPNS & PPPK
Memori internal 128GB juga siap untuk menyimpan berbagai macam data, serta dapat diperluas dengan microSD.
Untuk daya tahan, Vivo Y27 5G ditopang baterai berkapasitas 5000 mAh, pengisian daya cepat 15W menggunakan USB type C.
Beralih pada sektor fotografi, hp Vivo Y27 5G memiliki dua kamera utama yang tersedia di bagian belakang, masing-masing memiliki resolusi 50MP (wide) dan 2MP (depth).
Kamera hp Vivo Y27 5G ini bahkan sudah mampu merekam video dengan kualitas hingga 1080p berkecepatan 60 fps.
BACA JUGA:Stylish tapi Harga Cuma Sejutaan, Cek Spesifikasi Redmi A3 2024 di Indonesia, Tertarik?
Di bagian depan, ada kamera selfie 8MP (wide) yang juga mampu merekam video dengan kualitas hingga 1080p di 30fps.
Tak hanya itu pada bagian software, sistem pengoperasian Vivo Y27 5G dijalankan Android 13 yang dipoles antarmuka Funtouch 13.
Adapun fitur lain yang dimiliki smartphone ini diantaranya, Fingerprint (samping), akselerometer, cahaya, proksimitas, kompas, NFC, Jack 3.5mm.
Perlu diketahui di Indonesia Vivo Y27 memiliki pilihan warna Mystic Black dan Satin Purple.