OKI NEWS – Kini motor Listrik mulai banyak digunakan karena lebih hemat dan ramah lingkungan. Salah satu primadonanya adalah Yadea T9.
Motor listrik Yadea T9 yang diperkenalkan pertama kali di Indonesia tahun 2023 ini diklaim memiliki beberapa kelebihan.
Selain performanya yang mampu menempuh jarak hingga 100 km dengan kecepatan maksimum 60 km/jam, Yadea T9 juga memiliki desain yang sporty.
Akan tetapi dibalik kelebihan tersebut, tentu ada beberapa kekurangan yang harus diketahui para konsumen sebelum membeli motor Listrik Yadea T9. Selengkapnya sebagai berikut.
BACA JUGA:Sederet Kekurangan Motor Listrik Yadea T9, Wajib Kamu Ketahui Sebelum Beli!
1. Build Quality Jok Rendah
Tidak seperti motor bensin, jok pada motor listrik ini memiliki Build Quality yang rendah. Benar saja, motor listrik yang berasal dari Negeri Tirai Bambu ini memiliki engsel jok yang tak kokoh.
Selain itu pengunci jok motor listrik ini relatif susah digunakan karena pengaitnya yang terlalu pendek.
BACA JUGA:Rekomendasi Motor Listrik Roda 3 Uwinfly Maleo, Harganya Murah, Cocok untuk Kegiatan Sehari-hari!
Terlebih motor ini tidak dibekali dengan jok yang panjang. Berdasarkan hasil pengukuran Junior Feri, jok Yadea T9 memiliki panjang 64 cm. Tak heran jika harga motor ini termasuk yang paling murah di kelasnya.
2. Bobot Berat dengan Stang Terlalu Lurus
Kekurangan Yadea T9 selanjutnya adalah stang yang terlalu lurus serasa pipa yang hanya dibengkokkan sedikit.