Sebut Ngaji Ngasah Biji, Sosok Ini Tuai Hujatan Warganet Dianggap Lecehkan Agama Islam

Rabu 15 May 2024 - 13:12 WIB
Reporter : Kms Adly
Editor : Kms Adly

'ya Allah semoga Allah memberikan hidayah to bapak itu. smg kita sll dlm Istiqomah', tulis komentar akun @nur*****.

Bahkan, ada juga warganet yang menggap pernyataan dari bapak-bapak yang mengajarkan ajaran sesat dan pelecahan agama Islam adalah alumni Pondok Pesantren Al Zaytun Indramayu yang sempat menghebohkan publik waktu itu.

Dari penelusuran, ternyata sosok bapak-bapak kontroversi tersebut adalah pimpinan Rumah Doa Anak Yatim (RDAY) di Kabupaten Bogor bernama Haji Dwi Susanto.

Eksistensinya sebagai pimpinan RDAY hingga saat ini sedang jadi buah bibir di media sosial lantaran diduga mengajarkan ajaran sesat ke jemaahnya.

Sosok Haji Dwi Susanto dari penelusuran beberapa pemberitaan nampaknya memang sosok yang sering menuai kontroversi.

Pasalnya Dwi Susanto kerap mengajarkan para pengikutnya untuk melakukan hal-hal nyeleneh di luar nalar berkedok pengobatan.

Dari informasi yang dihimpun juga, Sosok Haji Dwi Susanti rutin menyampaikan kajian di pada berbagai tempat, dan setiap kajian yang ia buat selalu ramai dihadiri para jemaah.

Salah satu praktek ajaran sesat yang diajarkan Dwi Susanto ke para jemaahnya adalah, merendam pakaian dalam, lalu air hasil rendam tersebut digunakan untuk berbagai keperluan bahkan ada yang hingga dikonsumsi.

Belakangan terungkap, Dwi Susanto dan para jemaahnya memiliki grup WhatsApp, dia kerap mengajak jemaahnya untuk melakukan sedekah, dengan dalih untuk kepentingan anak yatim. 

Namun, para jemaah diminta mentransfer uang ke rekening pribadinya bukan yayasan.

Kategori :