Spesifikasi Honda Beat 2024: Tawarkan Teknologi Terkini dan Bahan Bakar Irit!

Kamis 22 Aug 2024 - 20:02 WIB
Reporter : T. Rach
Editor : T. Rach

OKI NEWS - Honda Beat 2024 merupakan salah satu motor kekinian yang menawarkan teknologi terkini dan bahan bakar yg irit.

Honda Beat 2024 ini juga didesain dengan bodi yang stylish dan modern sehingga cocok untuk para kaum anak muda.

Spesifikasi Honda Beat 2024

BACA JUGA:Mengungkap Spesifikasi Yamaha Grand Filano: Matik Tangguh dengan Teknologi Canggih! 

BACA JUGA:Mengulas Kekurangan Kijang Innova Zenix, Ketahui Sebelum Membeli!

Honda Beat 2024 memiliki dimensi panjang 1.877 mm, lebar 669 mm, dan tinggi 1.074 mm.

Kesan sporty pada motor ini terlihat dari lekukan bodi yang tajam dan bentuk lampu depan yang menyerupai huruf V.

Terdapat spidometer yang mengusung model analog pada penunjuk kecepatan, dan juga jok kursi yang nyaman saat diduduki, dengan didesain tinggi dan dilengkapi behel berbahan kuat agar penumpang aman dan tidak jatuh di tengah perjalanan.

BACA JUGA:Mengungkap Keunggulan Mercedes Benz A200: Sedan Mercy Termurah di Kelasnya, Kok Bisa?

BACA JUGA:Top 5 Rekomendasi Mobil Diesel Terbaik, Dijamin Irit BBM! Ada Merk Apa Saja?

Honda Beat 2024 saat ini dibekali dengan kapasitas mesin 109,5 cc, SOHC, eSP.

Mesin ini dapat mengeluarkan tenaga hingga 9 ps (9,12 hp) pada putaran 7.500 rpm dan torsi yang mencapai 9,3 Nm di putaran 5.500 rpm.

Honda Beat 2024 juga sudah dilengkapi dengan teknologi eSP yang membuat konsumsi bahan bakarnya jadi lebih irit, performa lebih mumpuni serta lebih ramah lingkungan. Untuk transmisi, motor ini mengandalkan V-matic.

Ditambah lagi, Honda Beat 2024 juga sudah dibekali dengan sistem bahan bakar injeksi (PGM-FI) yang dapat membuat konsumsi bahan bakarnya lebih irit dan efisien.

Kategori :