OKI NEWS - Memperkenalkan Smoot Tempur, motor listrik yang dirancang khusus untuk kebutuhan perkotaan dengan harga hanya Rp16 juta.
Menawarkan jarak tempuh 60 km dan kecepatan maksimum 60 km/jam, motor Smoot Tempur ini menghadirkan skema kuota jarak penggunaan yang unik mulai dari Rp20.000 untuk 100 km hingga Rp80.000 untuk 500 km.
Menariknya juga Smoot Tempur menawarkan sistem swap baterai yang praktis juga menjadi fitur unggulan, memberikan kemudahan bagi pengendara untuk tetap bergerak tanpa khawatir soal pengecasan.
Motor listrik Smoot Tempur memiliki jarak tempuh 60 km dan kecepatan maksimum 60 km. Angka tersebut cukup menarik jika dibandingkan dengan harganya yang hanya Rp16 jutaan.
BACA JUGA:Pengendara Sepeda Motor Wajib Tahu Ini Penyebab Skutik Turun Mesin
BACA JUGA:Cara Merawat Sistem Kelistrikan Motor Matic agar Tidak Mudah Konslet
Namun perlu diketahui juga, ada hal lain yang perlu diketahui oleh calon konsumen. Konsumen motor listrik Smoot Tempur mesti membayar kuota jarak penggunaan.
Harganya kuota jarak yang ditawarkan Smoot Tempur ini mulai dari Rp20.000 untuk 100 km, Rp45 ribu untuk 250 km, dan Rp80.000 untuk 500 km.
Seandainya konsumen merasa nyaman dengan skema seperti itu maka Smoot Tempur bisa menjadi salah satu pilihan motor listrik murah.
Hal yang menarik dari motor listrik ini ialah pengguna tak perlu melakukan pengecasan baterai sebab mengadopsi sistem swap alias tukar.
BACA JUGA:Review Genio Vestra L1: Motor Listrik Murah dengan Spesifikasi Kelas Atas dan Desain Modern
BACA JUGA:Review Genio Vestra L1: Motor Listrik Murah dengan Spesifikasi Kelas Atas dan Desain Modern
Ketika baterai motor sudah mau habis maka pengguna tinggal menukarkannya dengan yang baru di stasiun penukaran.
Dilansier dari berbagai sumber pula, Smoot Tempur sudah memiliki 400 stasiun penukaran baterai yang tersebar di Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi.
Sehingganya smoot tempur motor listrik dengan skema kuota jarak dan opsi swap baterai, ideal untuk perkotaan.