Selain patroli mandiri, patroli terpadu terus dijalankan di Desa Deling, Kecamatan Pangkalan Lampam, dan Desa Jejawi, Kecamatan Jejawi, dengan melibatkan personel dari TNI, Polri, BPBD, dan masyarakat.
BACA JUGA:Penanganan Karhutla di Muba dan OKI! Hukum Ditegakkan, Upaya Pemadaman Diintensifkan
BACA JUGA:Karhutla di Desa Rambai Pangkalan Lampam OKI, Terkendali Setelah 4 Hari Terbakar
Sementara itu, patroli bersama yang melibatkan MPA juga dilakukan di Desa Pangkalan Lampam.
Patroli ini membantu mengidentifikasi tingkat kerawanan karhutla dan potensi mudah terbakar di permukaan tanah. Berdasarkan hasil patroli, Edi menekankan bahwa kondisi cuaca saat ini membuat kerawanan kebakaran hutan masih tinggi.
Oleh karena itu, kesiapsiagaan, baik dari segi personel maupun peralatan pemadam kebakaran dan logistik, harus tetap terjaga.