Review Dell Precision 5680: Laptop Workstation, Desain Ramping Mudah Dibawa-bawa

Rabu 22 May 2024 - 12:00 WIB
Reporter : F. Handayani
Editor : F. Handayani

1. Desain

BACA JUGA:iPhone 15 Series Diskon Harga Rp2 Jutaan di iBox Per Mei 2024, Takhta Tertinggi HP Flagship Apple Saat Ini!

BACA JUGA:Redmi Note 12 Pro 5G Turun Harga Rp1 Juta, Rekomendasi Smartphone Masa Kini

Salah satu aspek yang menjadi daya tarik perangkat ini ialah desainnya. Dengan berat 1,84 kilogram, Precision 5680 adalah salah satu mobile workstation 16 inch yang paling ringan di dunia.

Precision 5680 juga paling ringkas, punya dimensi 240,27 x 352,68 x 26,17 mm. Ukuran ini jauh lebih kecil dibandingkan sebagian besar pesaingnya sehingga masih mudah dimasukkan ke dalam ransel.

Meskipun ringan, Precision 5680 cukup tahan lama. Sasis aluminumnya terasa kokoh berpadu dengan palm rest yang dibuat dari material polikarbonat dan serat kaca. 

Workstation ini bersertifikat MIL-STD-810H, yang berarti dapat menahan sebagian besar guncangan suhu dan transit, getaran, angin berkecepatan tinggi, debu, hembusan pasir, dan bahaya lain yang mungkin kamu temui saat bepergian.

BACA JUGA:Spesifikasi Huawei Matebook 14s: Laptop Kelas Premium dengan Performa Gahar dan Baterai Super Irit

BACA JUGA:POCO F4 GT: Desain Atraktif Didukung Tombol Mekanik, HP Gaming Kelas Atas! Begini Spesifikasinya

Pada area keyboard luas diapit oleh speaker, jarak tombol pas untuk memberikan pengalaman pengetikan yang nyaman. 

Selain itu juga terdapat trackpad yang besar dan luas memudahkan navigasi. Ada juga pembaca sidik jari yang terpasang pada tombol daya di sudut kanan atas keyboard.

Webcam 1080p yang terpasang di bezel atas Precision 5680 punya kinerja memuaskan untuk dipakai meeting online. Kamera ini menangkap gambar dan video yang bersih dan tajam.

Terdapat pula kamera IR sehingga kitaa dapat masuk dengan memindai wajah melalui Windows Hello, meskipun tidak ada penutup privasi.

BACA JUGA:Xiaomi Redmi A3 : Performa Responsif Dengan Desain Premium dan Harga Terjangkau

BACA JUGA:Redmi Pad Pro Resmi Rilis Global! Kombinasi Sempurna antara Performa Tinggi dan Fitur Canggih

Kamera ini juga mendukung teknologi Dell seperti pengurangan kebisingan sementara, dan Express Sign-In. Fitur terakhir ini dapat mengunci laptop secara otomatis saat mengetahui kita pergi, dan membuka kunci otomatis saat mendeteksi wajah pengguna.

Kategori :