OKI NEWS - Ingin membeli hp murah dengan spesifikasi mumpuni seperti layar 120 Hz dan baterai jumbo 5000 mAh? Infinix Hot 50i jawabannya.
Infinix Hot 50i resmi hadir di Indonesia dengan menawarkan kombinasi spesifikasi unggul dalam harga yang terjangkau.
Ditenagai oleh layar 6,7 inci dengan refresh rate 120 Hz dan baterai jumbo 5000 mAh, Infinix Hot 50i cocok bagi pengguna yang menginginkan performa tinggi tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.
Infinix Hot 50i merupakan seri Hot 50 pertama yang diboyong ke Indonesia. Smartphone ini merupakan suksesor dari Infinix Hot 40i.
BACA JUGA:Sierra Cars Pamerkan Echo EV Bertenaga 300 HP di SEMA Show 2024, Tawarkan Teknologi Listrik Terkini
BACA JUGA:Honor Play 60 Plus: HP Tangguh dengan Performa Snapdragon 4 Gen 2 dan Layar 120 Hz!
Spesifikasi Infinix Hot 50i
Untuk spesifikasi Infinix Hot 50i hadir dengan layar LCD 6,7 inci beresolusi HD, refresh rate 120 Hz, dan touch sampling rate 240 Hz.
Di sisi atas layar terdapat punch hole atau lubang kamera untuk menanamkan sensor beresolusi 8 MP (f/1.0).
Di sisi belakang, terdapat modul kamera ganda. Kamera utamanya beresolusi 48 megapiksel dan satu kamera depth.
BACA JUGA:Oppo Reno 5 F, HP Mid-Range dengan Spesifikasi Menggiurkan Kini Turun Harga, Hanya Rp2 Jutaan!
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Infinix Hot 50i ditopang baterai 5.000 mAh yang didukung pengisian daya cepat (fast charging) 18W
Untuk performanya, Infinix Hot 50i ditenagai System-on-Chip (SoC) Mediatek Helio G81 yang dipadu dengan LPDDR4X RAM 6 GB, serta media penyimpanan (storage) 128 GB yang bisa diperluas dengan dukungan microSD hingga 2 TB.