POCO F6, Rekomendasi HP Flagship Killer Terbaru dengan Snapdragon 8s Gen 3 dan Layar Flow AMOLED

Senin 11 Nov 2024 - 16:30 WIB
Reporter : F. Handayani
Editor : F. Handayani

Teknologi Optical Image Stabilization (OIS) membantu mengatasi getaran dan gerakan tangan, sehingga setiap momen yang diabadikan tetap tajam, fokus, dan bebas distorsi.

POCO F6 disebut smartphone flagship killer. Bagaimana tidak, smartphone ini memiliki performa yang hampir memasuki flagship yang dijual dengan harga kelas menengah.

BACA JUGA:Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Harga Rp2 Jutaan, POCO M6 Jawabannya

BACA JUGA:Poco M6 Pro: HP 2 Jutaan Tawarkan Spek Unggul dengan RAM 8 GB

Smartphone ini ditenagai oleh System-on-Chip (SoC) Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3 berfabrikasi 4 nm. Chipset delapan inti (octa-core) ini mencakup satu inti Cortex-X4 dengan clockspeed 3 GHz, empat inti Cortex-A720 dengan clockspeed 2,8 GHz, tiga inti Cortex-A520 dengan clockspeed 2 GHz, serta unit pengolah grafis (GPU) Adreno 735.

Adapun Snapdragon 8s Gen 3 didukung kemampuan untuk menjalankan model kecerdasan buatan generatif (generative artificial intelligence/AI) untuk membuat konten teks serta gambar, fitur ray tracing yang membuat visual game makin realistis.

Chipset Snapdragon 8s Gen 3 mampu mencapai skor AnTuTu sebesar 1,53 juta yang menunjukkan bahwa Poco F6 mampu memberikan performa gaming maksimal serta membuka beberapa aplikasi berat sekaligus.

POCO F6 juga sudah dibekali WildBoost Optimization 3.0, dengan sistem pendingin LiquidCool Technology 4.0.

BACA JUGA:Poco M6 Pro: HP 2 Jutaan Tawarkan Spek Unggul dengan RAM 8 GB

BACA JUGA:Review Suzuki Burgman Street 125EX: Skuter Mewah dengan Fitur Canggih dan Konsumsi BBM Irit

Untuk daya tahan, POCO F6 ditopang baterai berkapasitas 5.000 mAh dan teknologi pengisian cepat Turbo Charging dengan daya 90 Watt. 

POCO mengklaim bahwa baterai ini dapat terisi penuh dari nol hingga 100 persen dalam waktu sekitar 30 menit.

Pada bagian software, sistem operasi (OS) dijalankan Android 14, dengan antarmuka HyperOS.

Mengenai fitur pendukung lainnya, mencakup koneksi 5G, fingerprint dalam layar (in-display), IR Blaster, Bluetooth 5.4, AI Face Unlock, Dolby Atmos, WiFi 7, serta NFC.

BACA JUGA:Poco X7 5G: HP dengan RAM 12 GB dan Kamera Utama 64 MP, Cek Harga Terbaru di Akhir September 2024

Kategori :