Dalam apel tersebut, Kapolres menyampaikan bahwa total 512 personel gabungan dari Polres OKI dan BKO Polda Sumsel akan dilibatkan dalam pengamanan Pilkada serentak 2024.
BACA JUGA:Razia Lapas Kayuagung! Petugas Sita Handphone, Napi Terancam Sanksi Berat, Begini Penjelasan Kalapas
BACA JUGA:Lapas Kayuagung Lakukan Razia Rutin, Cegah Penyelundupan Barang Terlarang
Selain itu, sebanyak 65 personel Brimob disiagakan di Mapolres OKI sebagai pasukan cadangan, siap diterjunkan apabila situasi membutuhkan.
Sebanyak 291 personel lainnya akan ditempatkan di Polres dan Polsek jajaran untuk memastikan keamanan di seluruh wilayah Kabupaten OKI.
"Pengamanan ini bertujuan untuk menjaga ketertiban dan memastikan proses pemungutan suara Pilkada 2024 berjalan dengan aman dan lancar," tegas Kapolres.
Dengan persiapan yang matang baik dari segi logistik maupun pengamanan, diharapkan Pilkada serentak di Kabupaten OKI dapat berlangsung dengan sukses, aman, dan tanpa hambatan.