Wabah DBD di OKI Meluas, 13 Pasien Jalani Perawatan Intensif

Kamis 09 Jan 2025 - 23:09 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Ardi

OKI NEWS - Demam Berdarah Dengue (DBD) kembali mewabah di wilayah Ogan Komering Ilir (OKI), termasuk kejadian terbaru pada tanggal 9 Januari, di mana tiga saudara terpaksa dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kayuagung.

Noval (21), warga Kijang Ulu, yang menjadi salah satu pasien DBD, mengungkapkan bahwa tubuhnya sudah terasa panas selama tiga hari tanpa henti, disertai dengan menggigil, muntah, dan pusing. “Saya baru masuk RS kemarin pagi,” ujarnya.

Adiknya, Romsan (15) dan Noval (12), juga dibawa ke RSUD Kayuagung pada malam sebelumnya.

Mereka merupakan yang pertama kali terjangkit DBD dalam keluarga ini, dan kini ketiga bersaudara tersebut sedang menjalani perawatan intensif.

BACA JUGA:Polres OKI Gelar Tes Psikologi untuk Personel yang Akan Memegang Senpi Dinas

BACA JUGA:KPU OKI Gelar Rapat Pleno, Tetapkan Pasangan MURI sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Pilkada 2024

“Mudah-mudahan cepat sembuh dan bisa pulang, karena di sini banyak pasien DBD yang sedang dirawat,” ungkap Noval. Ini adalah pengalaman pertama baginya terinfeksi DBD.

Orang tua mereka berharap agar pihak Puskesmas Sirah Pulau Padang segera melakukan fogging di lingkungan rumah mereka untuk mencegah penyebaran penyakit lebih lanjut.

Kepala Bagian Medik RSUD Kayuagung, dr. H. Lubna, menjelaskan bahwa saat ini terdapat antara delapan hingga 13 pasien yang sedang mendapatkan perawatan. Namun, diagnosa pasti dari pasien-pasien tersebut masih belum keluar.

Meski begitu, dr. Lubna memastikan bahwa tempat tidur di ruang inap masih tersedia. "Kami berharap kasus DBD ini tidak berkembang menjadi wabah luar biasa.

BACA JUGA:435 Calon Jamaah Haji OKI Dihimbau Segera Melakukan Pemeriksaan Kesehatan

BACA JUGA:Musorkab KONI OKI Digelar Lebih Awal, Ini Nama Calon Ketua yang Muncul

Setiap pasien yang datang langsung mendapatkan perawatan dan sampel darah diambil untuk memastikan apakah mereka terinfeksi DBD atau tidak," tandasnya.

Kategori :