Taman Gading Gajah Kayuagung Terbengkalai, Warga Keluhkan Fasilitas yang Hilang

Minggu 26 Jan 2025 - 13:02 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Ardi

OKI NEWS - Taman Gading Gajah di Kayuagung kini tampak semakin memprihatinkan. Berbagai fasilitas yang dulunya menjadi daya tarik, seperti lampu taman dan pagar besi, kini rusak atau hilang akibat pencurian. Minimnya perawatan dan pengawasan menimbulkan keprihatinan di kalangan warga sekitar.

Pantauan langsung di lokasi menunjukkan bahwa lampu taman yang dulunya menghiasi area sekitar Tugu Gading Gajah kini lenyap. Pagar besi yang dulunya mengelilingi taman juga rusak parah, menyisakan potongan-potongan yang tidak beraturan.

Meli, seorang warga setempat, mengungkapkan bahwa kondisi ini sudah berlangsung cukup lama tanpa adanya upaya perbaikan yang nyata.

“Setiap hari ada saja yang hilang, terutama lampu taman dan pagar besi. Sejak taman ini dibangun, sepertinya belum pernah ada perawatan maksimal, bahkan pengecatan ulang pun tidak dilakukan,” ujar Meli pada Sabtu seperti dilansir dari Sumateraekspres.id.

BACA JUGA:Dugaan Pemalsuan Putusan Cerai, Sukasmi Akan Tempuh Jalur Hukum

BACA JUGA:Pemkab OKI Tunggu Keputusan Rapat untuk Tertibkan PKL Taman Segitiga Emas

Ia juga menyesalkan nasib taman yang seharusnya menjadi ruang publik yang nyaman dan asri. “Padahal taman ini sering menjadi tempat nongkrong warga, terutama di sore hari. Tapi sekarang malah terkesan tidak terurus,” tambahnya.

Selain kerusakan fisik, taman ini juga disalahgunakan oleh sebagian remaja, terutama pelajar, sebagai tempat berpacaran. Fandi, warga lainnya, menyampaikan kekhawatirannya.

“Banyak pelajar yang menjadikan taman ini tempat pacaran. Seharusnya Satpol PP lebih sering melakukan patroli, terutama di siang hari, agar mencegah tindakan yang tidak diinginkan,” ujarnya.

Fandi menambahkan bahwa jika kondisi ini terus dibiarkan, dikhawatirkan akan muncul tindakan yang lebih meresahkan. “Takutnya nanti terjadi perbuatan yang lebih buruk, seperti mesum, baru diambil tindakan. Harus ada langkah pencegahan sejak dini,” tegasnya.

BACA JUGA:Diduga Korsleting Kipas Angin, Api Nyaris Lalap Rumah Warga di Kayuagung

BACA JUGA:Masa Berlaku SIM Habis Saat Libur Imlek? Satlantas Polres OKI Berikan Kelonggaran

Warga berharap agar pihak berwenang segera turun tangan untuk memperbaiki fasilitas taman dan meningkatkan pengawasan di area tersebut.

“Semoga taman ini bisa kembali terawat dan menjadi ruang publik yang aman serta nyaman untuk warga,” tutup Meli.

Melalui pemberitaan ini, masyarakat berharap Taman Gading Gajah dapat kembali menjadi simbol kebanggaan Kayuagung, sekaligus ruang publik yang bermanfaat bagi semua.

Kategori :