Pj Bupati OKI Jenguk Korban Kecelakaan Bus Studi Tour Asal SDN OKUT

Sabtu 25 May 2024 - 13:59 WIB
Reporter : Niskiah
Editor : Aprianto

Begini Kronologi Kecelakaan Bus Study Tour SD Asal OKU Timur yang Tewaskan 2 Penumpang

Kecelakaan lalu lintas di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Desa Buluh Cawang, Kecamatan Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Jumat 25 Mei 2024 malam menewaskan dua orang penumpang. 

BACA JUGA:Realme GT 6T Resmi Debut Dibekali Fast Charging 120 Watt dan Sertifikasi IP65 Rating

BACA JUGA:Polres OKI Buru Sopir Bus Maut Kabur Usai Kecelakaan Tewaskan 2 Penumpang Study Tour SD OKU Timur

Diterangkan Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SH SIk melalui Kasat Lantas AKP Joko Edy Santoso SIk, peristiwa kecelakaan lalulintas itu terjadi tadi malam sekira pukul 20.25 WIB, di Jalintim Desa Buluh Cawang. 

Yakni antara Bus Minanga "Sahabat" dengan nopol BG 7431 BU yang membawa penumpang SD study tour dengan mobil fuso tronton yang sedang berhenti di jalan.

"Mobil bus ini melaju dari  Palembang menuju Kabupaten OKU Timur saat di lokasi kejadian menabrak mobil fuso yang berhenti di jalan," jelas Kasat Lantas. 

Lanjutnya, mobil fuso ini berhenti di jalan dikarenakan ada kerusakan. Mobil bus yang membawa penumpang SD berserta gurunya ini saat di lokasi kejadian langsung menabrak. 

BACA JUGA:Adu Spek Poco F6 vs Poco F6 Pro: Sama-Sama Gahar, Mana yang Lebih Worth It Dibeli?

BACA JUGA:Resmi! Kejari Palembang Lelang 5 Mobil Eks Koruptor dan 20 Unit Kendaraan Lainnya, Dimulai Dari Rp38 Juta Saja

Bus menabrak bagian belakang kendaraan Hino tractor head dengan nopol BE 9468 AU yang sedang berhenti di jalan tadi. 

"Bus ini tidak terkendali sehingga menabrak belakang fuso yang berhenti dan mengakibatkan penumpang mengalami luka-luka dan ada korban yang meninggal dunia," ungkapnya. 

Dijelaskan Kasat Lantas, untuk semua korban bus oleh anggota Satlantas langsung dievakuasi ke RSUD Kayuagung untuk dilakukan perawatan intensif. 

Kategori :