Menanggapi kondisi ini, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Ogan Ilir, H. Ruslan, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengirim tim teknis untuk melakukan pengecekan langsung ke lokasi.
BACA JUGA:Tangis Haru Geri Priadi Pecah Dihadapan Kajari OKU Timur Usai Lepas dari Jeratan Kasus Pencurian
BACA JUGA:Dishub Palembang Gencar Tertibkan Parkir Sembarangan, Gembosi Ban Hingga Derek Kendaraan
"Tim kami sudah turun ke lapangan untuk meninjau kondisi jembatan. Dalam dua atau tiga hari ke depan, kami akan mulai mengambil langkah penanganan agar akses warga tidak semakin terganggu," jelas Ruslan.
Sebagai tindakan sementara, Ruslan juga mengimbau masyarakat agar tidak menggunakan jembatan ini untuk mengangkut hasil perkebunan atau kendaraan berat lainnya guna menghindari risiko yang lebih besar.
"Jika kendaraan berat tetap melintas, kita khawatir jembatan bisa ambruk sepenuhnya," tutupnya.
Pemerintah daerah diharapkan segera mengambil langkah konkret untuk menangani permasalahan ini, mengingat pentingnya jembatan tersebut bagi kehidupan sehari-hari masyarakat sekitar.