Gagal Raih Poin Lawan Irak, Erick Thohir: Pelatih dan Pemain Harus Evaluasi

Kalah 0-2 dari Irak Ketum PSSI: Pelatih dan Pemain Harus Evaluasi Serius--dok:PSSI

OKI NEWS -  Usai mengalami kekalahan dari Irak di laga tadi malam, Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir menyebutkan coach Shin Tae-yong dan para pemain harus melalukan evaluasi serius.

Pasalnya Timnas Indonesia gagal meraih poin di kandang sendiri melawan Irak pada laga lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Jordi Amat dan kolega menyerah 0-2 dari negara Timur Tengah itu dalam pertandingan yang disaksikan 60 ribu saksi mata di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis, 6 Juni 2024.

“Kita harus akui pemain Irak bermain baik, dan kita justru gagal meraih poin karena gol-gol handsball, serta kesalahan sendiri, serta kita mendapatkan kartu merah,” kata Erick Thohir seusai pertandingan.

BACA JUGA:Hanya Tersisa 4 Wakil, Ini Dia Pemain Indonesia yang akan Berlaga di Perempat Final Indonesia Open 2024

BACA JUGA:Bermain di Hadapan Supporter Sendiri, Indonesia Harus Kalah 0-2 dari Irak Kualifikasi Piala Dunia 2026


Thom Haye menghadapi presing dari tim Irak, Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F--dok:PSSI

Seluruh pemain dan pelatih harus evaluasi demi memastikan satu kesempatan terakhir mendapatkan kemenangan dari Filipina, jika ingin lolos keputraan ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia.

“Karena itu, pemain dan pelatih harus evaluasi karena kita masih memiliki satu peluang lagi saat melawan Filipina,” tegas Erick Thohir.

Dalam duel yang disaksikan Presiden Indonesia, Joko Widodo, sebenarnya Indonesia bermain cukup baik di babak pertama hingga turun minum skor masih 0-0.

Setidaknya ada dua peluang skuad Garuda pada babak pertama yang diciptakan Sandy Walsh dan Rafael Struick.

BACA JUGA:Proses Perpindahan Federasi Selesai, Calvin Verdonk Bisa Bela Timnas Indonesia Lawan Filipina

BACA JUGA:Head to Head Pertemuan dan Prediksi Susunan Pemain Indonesia Lawan Irak, Kualifikasi Piala Dunia 2026

Namun, pada babak kedua sebuah umpan lambung dari serangan Irak secara tidak sengaja menyentuh tangan dari Justin Hubner, sehingga wasit Shaun Evans menunjuk titik putih.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan