Ini Jadwal Lontar Jumrah Jemaah Haji Indonesia, Ada Waktu Larangan

Ini Jadwal Lontar Jumrah Jemaah Haji Indonesi--

OKI NEWS - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi pada Jumat, 14 Juni 2024 merilis jadwal lontar jumrah Aqabah dan Hari Tasyriq bagi jemaah haji Indonesia. 

Perlu untuk diketahui jemaah haji harus mengetahui jadwal yang dianjurkan dan jadwal yang tidak disarankan saat lontar jumroh, agar pelaksanaan ibadah haji berjalan dengan baik.

Ketua PPIH Arab Saudi, Nasrullah Jasam mengatakan jadwal lontar disusun sebagai pedoman jemaah dalam menjalani salah satu rangkaian proses puncak ibadah haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina.

"Jadwal ini didasarkan pada surat pengumuman dari Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi. Jadwal disusun sedemikian rupa untuk memberikan perlindungan kepada jemaah," kata  Nasrullah dalam rilis Kementerian Agama.

BACA JUGA:5 Sapi Jumbo Berbobot Lebih Satu Ton Siap Jadi Kurban Lebaran Idul Adha 2024

BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Akan Lakukan Penerimaan CPNS & PPPK Formasi Tahun 2024, Ada yang Berminat?

Nasrullah menggarisbawahi bahwa ada waktu larangan bagi jemaah haji Indonesia saat melontar jumrah nantinya. Waktu tersebut adalah jam 04.30 – 10.00 Waktu Arab Saudi (WAS).

"Jamarat pada 10 Zulhijjah pukul 04.30 WAS – 10.00 WAS biasanya sangat padat. Jemaah Haji Indonesia diminta tetap berada di tenda Mina masing-masing pada rentang waktu ini," ujarnya.

Nasrullah Jasam berharap pengumuman ini dipatuhi oleh seluruh jemaah haji Indonesia demi kelancaran menunaikan ibadah haji.

"Kami harap jadwal ini dipatuhi seluruh jemaah haji Indonesia demi kelancaran pergerakan Jemaah Haji,” sambungnya. 


BACA JUGA:2 Junction di Jalan Tol Trans Sumatera Ditargetkan Kelar Tahun Depan, Ini Langkah Hutama Karya

BACA JUGA:7 Shio Paling Beruntung Sabtu 15 Juni 2024, Peluang Sukses Besar di Depan Mata

Berikut Jadwal Lontar Jumrah Aqabah dan Tasyriq 1445 H/2024 M:

A. 10 Zulhijah 1445 H

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan