Dijamin Akurat, Inilah Cara Unik Hitung Berat Daging Sapi Kurban Tanpa Timbangan

Dijamin Akurat, Inilah Cara Unik Hitung Berat Daging Sapi Kurban Tanpa Timbangan--

Agar proses pembagian lebih mudah, biasanya penerima akan mendapatkan kupon untuk ditukarkan dengan daging kurban.

Selain dengan perhitungan secara ilmiah, ada juga cara yang cukup unik yang beredar dikalangan masyarakat cara mengetahui berat keseluruhan daging sapi kurban.

Cara unik tersebut, yakni dengan menimbang jantung dari hewan kurban sapi terlebih dahulu usai dilakukan penyembelihan.

Salah seorang Juru Sembelih Hewan Halal alias Juleha, yang sedang memotong hewan kurban di salah satu gedung perkantoran dk Palembang membenarkan hal itu.

Pria yang tidak ingin disebutkan namanya ini mengaku, untuk menentukan berat daging sapi kurban yang bakal didapat hanya dengan menimbang jantung sapi saja.

"Iya, itu bukan rahasia umum dikalangan kami jadi usai disembelih biasanya jantung sapi kurban diambil dulu dan ditimbang," ujarnya.

Ia mencontohkan, apabila berat dari jantung sapi kurban saat ditimbang 500 gram maka dipercaya berat dari daging sapi kurban itu berkisaran antara 50 kilogram lebih.

"Dan apabila jantung sapi kurban saat ditimbang 700 gram, berarti berat daging sapi kurban keseluruhan tanpa tulang itu tidak jauh dari berat 70 kilogram dan seterusnya tergantung berat dari jantung sapi itu sendiri," tambahnya.

Nah, itulah informasi mengenai cara menghitung berat daging sapi kurban keseluruhan tanpa tulang yang mungkin bisa menambah wawasan kita semua.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan