Harga Nokia G11 Turun di Juni 2024: Usung Baterai 5050 mAh, Masih Layak di Tahun 2024?
Update Harga Nokia G11 di Juni 2024--
Selain itu, kamera hp ini juga sudah dilengkapi dengan lampu LED flash yang membantu pengambilan gambar dalam kondisi cahaya rendah.
Beralih ke dapur pacu, Nokia G11 ditenagai oleh chipset Unisoc T606 dengan fabrikasi 4nm, sama dengan yang digunakan pada Nokia G21.
BACA JUGA:13 Tips dan Trik Tersembunyi iPhone yang Jarang Diketahui, Pengguna iOS Wajib Tau Nih!
Performnya dipadukan dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB, yang masih dapat diperluas hingga 512 GB menggunakan kartu microSD.
Kombinasi ini menjadikan Nokia G11 mampu menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar tanpa hambatan.
Salah satu keunggulan utama dari Nokia G11 yaitu terletak di sektor daya tahan baterainya.
Ponsel ini dibekali dengan baterai berkapasitas 5.050 mAh yang dapat diisi ulang melalui USB tipe C.
BACA JUGA:Semakin Murah! Cek Update Harga Terbaru Samsung Galaxy S22 Ultra Per Juni 2024
Selain itu, Nokia G11 juga sudah mendukung teknologi pengisian cepat (fast charging) 18W.
Selain dibekali spesifikasi menarik, Nokia G11 juga dilengkapi dengan berbagai fitur tambahan, diantaranya adalah Bluetooth 5.0, NFC (tersedia di beberapa negara), jack audio 3,5mm, WiFi, dan radio FM.
Untuk sektor keamanan, hp ini dibekali dengan sensor pemindai sidik jari yang menyatu dengan tombol power, face unlock, dan mask unlock yang memungkinkan pengguna membuka kunci ponsel meskipun mengenakan masker.
Nokia G11 menjalankan sistem operasi Android 11 yang dapat diupgrade hingga dua generasi ke depan, memastikan pengguna tetap mendapatkan pembaruan fitur dan keamanan terbaru.
BACA JUGA:Vivo Y58 5G Rilis dengan Baterai 6000 mAh HP Mid Range: Cek Spesifikasi dan Harganya