Diduga Korban Begal, Pemilik Toko Bangunan di OKI Meninggal Dunia Akibat Luka Benda Tajam
Seorang pemilik toko bangunan, H Agus Toni, tewas setelah mengalami luka akibat benda tajam di sekujur tubuhnya.--
OKI NEWS - Kejahatan di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) semakin merajalela. Seorang pemilik toko bangunan, H Agus Toni, tewas setelah mengalami luka akibat benda tajam di seluruh tubuhnya.
Peristiwa tragis ini terjadi pada Selasa, 2 Juli 2024, sekitar pukul 09.00 WIB. Korban ditemukan dengan luka parah di bagian belakang kepalanya.
Dugaan awal mengarah pada aksi begal di jalan poros SP5 Desa Balian Makmur, Kecamatan Mesuji Raya (Mesra), Kabupaten OKI.
Saat kejadian, H Agus Toni sedang mengendarai mobil pick up Toyota Hilux single cabin berwarna hitam, membawa muatan triplek.
BACA JUGA:Polres OKI Terima 17 Senjata Api Rakitan dari Warga
BACA JUGA:Kasus Pembuangan Bayi dalam Kardus, Polres OKI Terapkan Restorative Justice, Ini Alasannya
Seorang warga yang enggan disebutkan namanya menyatakan, "Korban ini sepertinya hendak menghantarkan material bangunan."
Menurut informasi dari desa, korban dihadang oleh pelaku dan dibacok di bagian belakang kepalanya, yang mengakibatkan kematian.
Hingga saat ini, motif pembunuhan masih belum diketahui, dan barang-barang milik korban masih ditemukan di tempat kejadian perkara (TKP).
Pada hari Senin sebelumnya, di lokasi yang sama juga terjadi pembegalan. Korbannya kehilangan handphone dan sepeda motor Honda Revo yang dibawa kabur oleh pelaku.
BACA JUGA:Polres OKI Tangkap Pasutri Pengedar Sabu di Desa Ulak Tembaga
BACA JUGA:Terekam Momen Haru Anak dan Istri Ratapi Peti Jenazah Korban Pembunuhan di Maskerebet Palembang
Kepala Desa Balian Makmur, Mulkan, menyatakan bahwa almarhum H Agus Toni adalah warganya. Ia segera membawa korban ke Klinik Tsuraya, namun nyawa korban tidak dapat diselamatkan.
"Motif kejadian ini belum diketahui, termasuk pembacokannya," ungkap Mulkan. Lokasi kejadian memang sepi, dikelilingi hutan, semak-semak, serta kebun sawit dan karet.